ISI Padangpanjang Lakukan Matrikulasi Karyasiswa Prodi Magister

Padang | Lintas Gayo – Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang laksanakan Matrikulasi Karyasiswa baru Program Studi (Prodi) Magister (S2) Penciptaan dan Pengkajian Seni dengan tema “Seni Budaya dalam Menegakakan Jati Diri Bangsa” bertempat di Ruang Pascasarjana ISI Padangpanjang, Jumat (31/8/2012). Acara ini diresmikan oleh Rektor ISI Padangpanjang Prof. Dr. Mahdi Bahar, S.Kar.,M.Hum.

Panitia Pelaksana Dr. Ediwar,M.Hum. mengatakan peserta yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 52 orang, diantranya 23 orang berasal dari Pekan Baru dan 29 orang berasal dari  ISI Padangpanajang.

“Kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari hingga Minggu (2/9/2012),” ungkap Ediwar sambil menambahkan pembicara dalam matrikulasi ini diantaranya Prof. Dr Mahdi Bahar, S.Kar.,M.Hum (Guru Besar/Rektor ISI Padangpanjang), Franki Raden, Ph.D (Asisten Profesor York University), Dr. Ediwar, M.Hum (Doktor Falsafah ISI Padangpanjang), Prof. Dr. Salmadanis (Guru Besar IAIN Imam Bonjol Padang).

Selain itu ada juga Prof. Dr. Niki Lukviarman, MBA (Guru Besar Corporate Governance UNAND Padang), Prof. Yasraf Amir Piliang (Guru Besar ITB Bandung), Prof. Dr. Edy Sedyawati (Guru Besar UI Jakarta), Dr. Rosta Minawati, M.Si (Doktor Kajian Budaya ISI Padangpanjang), Prof. Dr. Nusyirwan Effendi (Guru Besar UNAND Padang), Dr. Febri Yulika, S.Ag, M.Hum (Doktor Falsafah ISI Padangpanjang).

Ketua Prodi Penciptaan/Pengkajian Pascasarjana Dr. Rosta Minawati mengungkapkan tujuan melaksankan matrikulasi sebagai pembekalan dan penyetaraan mahasiswa baru pascasarjana untuk mengikuti perkulihan selanjutnya. Pascasarjana ISI Padangpanajng berdiri tahun 2008. KemudianTahun ini merupakan tahun kedua Pasca Sarjana melaksanakan Matrikulasi untuk mahasiswa baru.

ektor ISI Padangpanjang Prof. Dr. Mahdi Bahar, S.Kar.,M.Hum dalam kesempatan yang sama menjelaskan kewajiban anak bangsa ini adalah memajukan kehidupan bangsa, ISI Padangpanjang selaku institusi lembaga pendidikan seni selalu berusaha untuk mencerdasakan kehidupan bangsa. Tentunya salah satu caranya adalah melaksanakan kegiatan-kegiatan seperti ini” Tegasnya.

Mahdi Bahar menambahkan “Kepada peserta atau mahasiswa baru Pascasarjana diharapkan  niat-niat yang keliru mohon diluruskan kembali. ISI Padangpanjang tidak mencetak Ijazah untuk mahasiswa, akan tetapi lembaga ini mencetak seniman dan ilmuan seni yang intelektual. Tempat pendidikan tidak menentukan sukses atau tidak suksesnya seseorang menjalankan pendidikan.

“Namun yang menentukan keberhasilan pendidikan ditentukan oleh diri pribadi, maka luruskanlah kembali niatnya,” Tambahnya.(Ansar Salihin/SP/red.04)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.