
Redelong | Lintasgayo.com – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Bener Meriah sosialisasikan bahaya bullying kepada siswa MTsN 1 Simpang Tiga, Kabupaten Bener Meriah, Rabu (28/05/2025).
Sosialiasi itu dipimpin langsung oleh Ketua TP-PKK Bener Meriah Ny. Meutia Fauziah Tagore.
Dalam sosialisasi itu Ny. Meutia Fauziah Tagore menyampaikan, hal ini dilakukan guna untuk meningkatkan kesadaran dan mencegah perundungan di lingkungan sekolah.
Menurutnya, sosialisasi tersebut mencakup pemahaman tentang dampak bullying, cara mencegahnya, dan bagaimana melaporkan kasus perundungan.
“Bullying dapat menyebabkan dampak negatif pada korban, seperti gangguan emosional, masalah mental, dan penurunan prestasi. Sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran siswa tentang bahaya bullying dan bagaimana mencegahnya. TP-PKK akan berperan aktif dalam sosialisasi semacam ini kedepannya dengan melibatkan pengurus, tokoh masyarakat, dan narasumber yang ahli dalam bidang tersebut,” ujarnya.
“Dengan sosialisasi ini kita harapkan nanti dapat terciptanya lingkungan sekolah yang aman, nyaman, dan kondusif bagi semua siswa,” tutupnya.
Dalam sosialisasi itu bertindak sebagai pemateri adalah Ismi Niara Bina, M.Psi.,Psikolog dengan tema mengenal karakter remaja dan problem di masa remaja, Rahmiati Tagore, M.Psi dengan tema bullying dan upaya pencegahannya dan Widya Astuti dengan tema bullying dalam perspektif Islam. (Mhd/Ril)
