
Takengon | Lintasgayo.com – 518 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Aceh Tengah Formasi Tahun 2024 resmi dilantik, Jum’at (12/06/2025).
Pelantikan itu dipimpin langsung oleh Bupati Aceh Tengah, Haili Yoga, sekaligus mengambil sumpah para PPPK. Prosesi pelantikan tersebut berlangsung di Lapangan Upacara Kantor Bupati setempat.
Dari total 518 PPPK yang dilantik, sebagian besar merupakan tenaga tehnis yang berjumlah 376 orang, diikuti tenaga guru sebanyak 78 orang dan tenaga kesehatan sebanyak 65 orang.
Dalam sambutannya, Bupati Haili Yoga menekankan pentingnya integritas, profesionalisme, dan dedikasi bagi para PPPK yang baru dilantik.
Dia menyebutkan, kehadiran ASN melalui jalur PPPK dapat mengisi kekurangan formasi yang ada dan secara signifikan mendukung akselerasi program pembangunan daerah.
“Saudara-saudari adalah ujung tombak pelayanan publik di Aceh Tengah. Tunjukkanlah kinerja terbaik, berikan pelayanan yang prima kepada masyarakat, dan jadikan sumpah yang telah diucapkan sebagai pegangan dalam menjalankan tugas,” ujar Bupati.
Bupati juga mengingatkan bahwa status PPPK membawa tanggung jawab besar untuk turut serta membangun Aceh Tengah menjadi lebih maju dan sejahtera.
“Mari kita bekerja sama, berkolaborasi, dan berinovasi demi kemajuan daerah kita tercinta. Pahami tugas pokok dan fungsi masing-masing, serta terus tingkatkan kompetensi diri,” tambahnya.
Menutup sambutannya, bupati berharap dengan adanya penambahan PPPK ini, kinerja birokrasi dapat semakin optimal, dan masyarakat dapat merasakan dampak positifnya secara langsung. (Mhd/Ril)
