Datu Beru Champion, Fahrijal Top Skor, Reza Rizki Terbaik

juara-1 Takengen | Lintas Gayo–  Tim skuad RSU Datu Beru, ahirnya menjadi pemenang dalam laga piala Bupati Aceh Tengah 2016-2017. Dalam laga pinal, Sabtu (7/1/2017) dalam guyuran hujan, Datu Beru yang diperkuat Defri Rizki dengan susah payah meraih kemenangan.

Saat berhadapan dengan Bale Junior di final, Datu Beru hanya mampu melesakan satu gol ke jarring Bale Junior.  Kemenangan satu nol itu mati-matian dipertahankan RSU Datu Beru, karena para punggawa Bale Junior melakukan gempuran sengit untuk membalas kekalahanya.

Namun hingga berahirnya pertandingan berkualitas ini, Datu Beru tetap unggul 1-0 atas Bale Junior dan berhak meraih tropi serta uang pembinaan Rp 50 Juta. Sementara Bale Junior yang berada di posisi kedua mendapatkan uang pembinaan Rp 25 juta.

Reza Rizki pemain terbaik liga Bupati 2016-2017
Reza Rizki pemain terbaik liga Bupati 2016-2017

Datu Beru menghasilkan satu penembak jitu yang melesakkan 8 gol ke gawang lawan. Fahrijal pemain nomor 77 ahirnya menjadi top skors. Dia berhak mendapatkan bonus Rp 5 juta. Namun Bale Junior juga memiliki kebanggaan, pemain mudanya yang menjadi pioneer dan ujung tombak menjadi pemain terbaik dalam laga ini.

Reza Rizki yang selama ini memperkuat PSPU Jangka (Matang Geulumpang Dua), saat memperkuat Bale Junior, menurut tim penilai, pemaian dengan talenta bagus ini berhak untuk dinobatkan sebagai pemain terbaik dan mendapatkan bonus Rp 5 juta, sama dengan top skors.

top-skor-rsuSementara peringkat ketiga diraih Putro Bungsu dan mendapat uang pembinaan Rp 15 juta. Peringkat ketiga ini didapatkan Putro Bungsu setelah timnya mampu menundukkan Hardys United dalam laga perebutan juara 3.

Dalam guyuran hujan, dr. Hardi Yanis, panglimanya Datu Beru diangkat ramai ramai oleh pemain dan pendukungnya karena mampu meraih juara bergengsi dalam liga ini. Sementara Reza Rizki sebagai pemain terbaik juga diangkat oleh pendukung Bale Junior.

Kapolres Aceh Tengah AKBP. Eko Wahyudi saat guyuran hujan itu memberikan hadiah kepada para pemenang dan top skors. Sementara asisten pembangunan Pemda Aceh Tengah, Amir Hamzah mewakili Bupati menyerahkan hadiah kepada peraih juara sekaligus sebagai pemain terbaik. (LG 01)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


Deprecated: str_replace(): Passing null to parameter #3 ($subject) of type array|string is deprecated in /home/wxiegknl/public_html/wp-content/plugins/newkarma-core/lib/relatedpost.php on line 627