Perbaiki Jalan, Warga Simpang Utama Gotong Royong

Redelong| Lintasgayo.com – Masyarakat Simpang Utama Beserta sekcam Bandar, Babinsa koramil 01/Bandar, Babinkantibmas Polsek Bandar, Kepala Desa, memperbaiki jalan yang rusak dan berlubang, di Jalan Pondok Baru – Sp.Teritit, Depan SMAN I Bandar, Desa Sp.Utama, Bandar, Bener Meriah 22/03/19.

Camat Bandar, Rais Abidin. SH, melalui Sekcam Bandar, Budi Nugroho, kepada lintasgayo.com mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan untuk meningkatkan kesadaran kita bersama untuk memberikan kenyamanan terhadap pengguna daripada jalan, terhindar dari kecelakaan baik keluarga kita dan masyarakat umum.

“Untuk menggalakan kelanjutan seperti ini dan diharapkan kepada seluruh warga agar terus menerus melihat, memperhatikan lingkungan seputaran desa masing masing, apabila ada jalan yang sudah tidak layak dilalui atau sangat memprihatinkan segera laporkan kepada pihak aparat desa setempat, nanti aparat desa akan mengadakan koordinasi dengan pihak kecamatan” jelas Budi

Budi melanjutkan, Melalui kegiatan kerja bakti bersama seperti ini, disamping menghindari korban jiwa, ramah lingkungan,silaturahmi yang pertama sekali kita jaga, juga sebagai amalan, diharapkan seluruh warga mari kita tingkatkan kesadaran kita untuk menjaga kebersihan lingkungan, maka terwujudnya lingkungan yang bersih kualitas hidup warga akan meningkat, sebut Budi.

Pihak pemerintah kecamatan cukup berterima kasih kepada masyarakat Desa Simpang Utama dan Desa lainnya yang ada di wilayah kecamatan Bandar pada khususnya, yang telah membantu dan mendukung salah satu program pemerintah yaitu bergotong royong, kita sangat yakin dengan rasa solidaritas yang tinggi, kebersamaan dapat menjadi penyambung silaturrahmi.(Putra Mandala/Ihfa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.