Kemenag Bener Meriah Lepas Sambut Pejabat Lama dan Baru

Redelong | Lintasgayo.com – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah gelar acara lepas sambut antara Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah yang lama H. Saidi B, S. Ag, MA kepada Pejabat Baru Drs. H. Hamdan, MA di Aula Kantor setempat, pada Selasa (4/8/2020) kemarin.

Dalam sambutannya, Saidi Bentara mengatakan, bahwa pengganti Kemenag Bener Meriah yang baru Drs. H. Hamdan, MA merupkan senior dan gurunya. “Saya yakin dimasa kepeminpinannya yang akan datang, Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah jauh lebih baik.” Ujarnya.

Saidi juga menyampaikan, banyak hal yang belum tuntas ia laksanakan, berharap kepada Pejabat Baru agar terus melanjutkan hal positif yang telah ia lakukan dan tetap menjalin kerjasama dengan pemerintah daerah.

Sementara itu, Drs. Hamdan, MA dalam sambutannya mengucapkan, bahwa senior bukanlah patokan, tetapi prestasilah yang menunjukkan keberhasilan dalam kinerja membangun sebuah lembaga.

Menurutnya, hal-hal yang belum dapat dituntanskan, seperti pembangunan MIS Simpur, akan kita selesaikan bersama-sama. “Yang belum selasai, mari kita selesaikan bersama-sama, dengan menjaga persatuan dan kesatuan di antara kita,” harap Hamdan.

Dalam kesempatan ini, Bupati Bener Meriah yang diwakili Asisten I Drs.Mukhlis dalam arahannya, menyampaikan rasa terimakasih dan penghargaan yang setulus-tulusnya kepada kepala Kemenag yang lama bapak Saidi B, S. Ag, MA atas segala pengabdian dan dharma bhaktinya selama bertugas di Kabupaten Bener Meriah.

“Selamat datang kami ucapkan kepada kepala Kementerian Agama Bener Meriah yang baru Drs. H. Hamdan, MA, dan mari bersama kita bangun Bener Meriah menjadi lebih maju,” terannya.

Drs. Mukhlis juga berharap kepada Kapala Kantor Kementerian Agama Bener Meriah yang baru Drs. H. Hamdan, MA dapat berdomisili di Kabupaten Bener Meriah.

Turut hadir dalam acara ini, Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kemenag, para Kasi dan penyelenggara zakat dan wakaf, Kepala KUA Kecamata, Kepala Madrasah tingkat MI, MTS, MA di lingkungan Kemenag Bener Meriah, para pengawas dan penyuluh Kemenag, pengurus darma wanita persatuan unit Kemenag, dan para ASN dan undangan di lingkungan Kemenag Kabupaten Bener Meriah.

Amatan Lintasgayo.com, diakhir acara para pegawai lakukan sesi foto bersama dengan para pejabat. Acara yang berlangsung khidmat ini, juga diikuti dengan protokol kesehatan. (AL/FG)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.