Tes Kesehatan Hasilkan Kepala Daerah yang Sehat dan Energik

BANDA ACEH – Dari 72 kandidat kepala daerah yang mengikuti tes kesehatan tahapan pertama di Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin Banda Aceh, pada hari ini, Sabtu (15/10), seorang kandidat tak hadir, yakni Aminullah Usman, bakal calon Wali Kota Banda Aceh.

“Yang tidak hadir ini akan dialihkan pemeriksaannya ke hari berikutnya,” kata Taufik Mahdi, Ketua Pelaksana Tes Kesehatan didampingi Fachrul Jamal, Ketua Ikatan Dokter Indonesia Provinsi Aceh kepada The Atjeh Post.

Taufik menjelaskan, sejumlah kandidat mengikuti 12 bagian tahap pemeriksaan yaitu ujian tulis, wawancara, laboratorium (dua kali), rontgen atau USG (dua kali), dan enam tahap pemeriksaan fisik seperti mata, telinga, syaraf, jantung, dan lainnya.

“Jika pemeriksaan ada yang tidak sesuai  maka akan diulang untuk memastikan hasil pemeriksaan tersebut,” kata Taufik.

Dijelaskannya, dari sejumlah item tahap pemeriksaan tersebut, paling fatal dan dapat menggugurkan kandidat tersebut dalam Pilkada Aceh 2011 adalah pemeriksaan pancaindra.

“Jika hasil pemeriksaan seperti penglihatannya (mata) tidak baik, tak bisa diperbaiki atau dikoreksi,” kata Taufik.

Ia berharap dari hasil pemeriksaan itu dapat terekomendasi kepala daerah yang lebih cerdas, sehat, dan energik. “Memang kita tidak uji kecerdasan. Tapi kita periksa dan hasilkan kepala daerah yang sehat dan energik. (Reza Gunawan | Atjeh Post)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.