Beberapa orang staf KIP Bener Meriah sedang memilah-milah Kartu Pemilih dan logistik Pemilukada lainnya di Gedung Serba Guna Redelong, Kamis (5/4). Menurut ketua KIP setempat, Ahmadi SE seluruh persiapan logistik sudah rampung termasuk Surat Suara dan akan segera didistribusikan ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) diseluruh pelosok Bener Meriah. (Lintas Gayo | Khalis)