Tingkatkan Mutu Pendidikan, Bener Meriah Terapkan MBS

Redelong | Lintas Gayo – Wakil Bupati Bener Meriah Rusli M. Saleh mengingatkan Kepala Sekolah untuk menujang mutu pendidikan di Kabupaten Bener Meriah, hingga bisa meningkat. Tentunya hal ini juga harus  mendapat dukungan dan peran dari Komite Sekolah dan masyarakat.

“Saya ingat kan kepada kepala sekolah untuk dapat meningkatkan mutu pendidikan di Bener Meriah ini, begitu juga dengan komite sekolah, masyarakat harus berperan di dalamnya kalau mutu pendidikan kita mau maju,” ujar Wakil Bupati Bener Meriah Rusli M Saleh saat membuka acara lokakarya tentang praktek yang baik dan manajemen berbasis sekolah yang berhasil di Aula Sekdakab Bener Meriah, Selasa (16/10/2012).

Lebih lanjut, Rusli menyatakan melalui proses Manajemen  Berbasis Sekolah (MBS) ini, kepada sekolah agar dapat mendorong pengambilan keputusan yang partisipatif yaitu melibatkan semua warga sekolah berdasarkan kesepakatan bersama untuk menujang mutu pendidikan.

“Jika saudara-saudara tidak mau menerapkan MBS di sekolah, silahkan keluar dari ruangan ini dan jangan bertemu saya lagi, karena MBS ini sudah saya canang saat saya menjabat Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bener Meriah pada waktu yang lalu,” beber Rusli.

Sementara itu, Direktur Pusat Kajian Penelitian Masayarakat (PKPM) yang bermitra dengan lemabag donor USAID-Kinerja  dalam program MBS tersebut mengatakan Kabupaten Bener Meriah merupakan kabupaten yang terpilih di Aceh untuk menyelenggarakan program MBS ini.

“Kami berharap Prgoram ini dapat berjalan dengan lancar dan semoga harapan penujangan mutu pendidikan yang barusan di sampaikan oleh bapak wakil bupati dapat terealisasi,” ujar Mujiburrahman.

Kegiatan tersebut di ikuti sebanyak 20 kepala Sekolah SD, MIN, SLTP dan Komite Sekolah serta Ketua komisi pendidikan dewan Perwakilan rakyat Kabupaten Bener meriah.(Maharadi/red.04)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.