Nobar Faul, Penonton Membludak di GORS Bener Meriah

Redelong| Lintasgayo.com – Ribuan penonton membludak menyaksikan acara puncak Grand Final liga Dangdut (LIDA) Indonesia Indosiar 2019, yang berlangsung di Gedung Olah Raga & Seni (GORS) kabupaten Bener Meriah, Hampir tidak tertampung. Kamis (02/05/2019)

Pihak Panitia menyediakan 2 (Dua) layar besar untuk para penonton yang hadir di Gedung kebanggaan seluruh Masyarakat Bener Meriah,
Ribuan penonton yang antusias menonton grand final LIGA Indonesia Indosiar tersebut, seluruh pendukung tidak sia-sia datang ke karena panitia menyediakan Snack beserta Agua.

Dalam nonton Bareng ini, Bupati Bener Meriah, Tgk.H.Syarkawi, tidak bisa hadir, berhubung ada kegiatan yang harus di selesaikan, Beliau Berpesan, Melalui Istri, Hj.Nikmah Syarkawi, S, Sy, yang kebetulan hadir menyaksikan nonton Bareng bersama Masyarakat.

Bahwa Bupati, mewakili pemerintah daerah sangat mendukung putra terbaik Bener Meriah, bisa melaju ke babak Grand Final, pesan daripada beliau, Bupati, “untuk para penonton dilarang keras campur baur antara pria dan wanita, masyarakat sangat mematuhi hal yang diamanahkan oleh Bupati.

Disatu sisi demi menjaga nama baik daerah yang bernuasa Islami ini, jangan sempat kita kotori program yang selalu disebut sebut, Harmoni,sejahtera juga, harga diri kita sebagai muslim, mari bersama sama kita lestarikan sebagai cermin budaya kita masyarakat Gayo, Aceh pada umumnya.

Kemudian kabag Humas pemda Bener Meriah, Syukur S.P.di, terus berupaya dan mengajak masyarakat para pendukung Faul di Acara Grand Final LIDA Indonesia tersebut untuk memberikan sumbangan, mensuport SMS agar Faul, melangkah ke babak 2 besar Jumat Malam 03/05/2019.

Sumbangan yang terkumpul dari para penonton diatas 7 atau 8 juta lebih, lawan daripada Faul, tidak bisa kita anggap remeh, termasuk sangat tangguh, seperti, Puput, Sulawesi Selatan, Sheyla, Maluku dan Faul perwakilan yang tersisa, mewakili Provensi Aceh.

Sementara, Reporter dan Kru dari Indosiar, Zeanete lee, yang sudah beberapa hari berada di Negeri diatas awan ini, khusus untuk meliput siaran langsung, Live Streming dari pendukung Faul di Bener Meriah dengan Studio 5 Indosiar, dan melihat betapa antusiasnya masyarakat setiap Faul tampil.

Ditambah dengan semangat yang menggebu gebu, dimana studio 5 tidak kalah ramenya, dengan Gedung Olah Raga & Seni, ditambah yel yel, ” Ala Rune, Rune, Ala Runang, Runang, lagu pertama Duet dengan penyanyi legendaris, Ruth Sahanaya, lagu Single, Fatwa Pujangga.

Sukses membawakan lagu tersebut membuat para dewan juri merasa sangat puas, kolaborasi Gayo, Aceh dan musik tradisionalnya menambah keunikan tersendiri di LIDA 2019 ini, Sebut Zeannete lee.

Nonton Bareng turut disaksikan Asisten I Bener Meriah, Sejertaris Dewan (Sekwan), para kepala dinas, intansi, Organisasi RAPI ZWJ Wilayah 0121, keluarga daripada Faul, Masyarakat se kabupaten Bener Meriah. (Putra Mandala /Ihfa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.