HMI Aceh Tengah Lakukan Intermediate Trainning LK Nasional

Takengon | Lintas Gayo ā€“ Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Aceh Tengah mengadakan Intermediate Trainning LK II tingkatĀ  Nasional dengan Tema “Reaktualisasi Semangat Kepeloporan Kader Menuju Tatanan Organisasi Yang Responsif Dengan Tatanan Global” di Takengon, Aceh Tengah.

Pembukaan Trainning LK II tingkatĀ  Nasional ini dilakukan, Senin (10/12/2012) di Bale Pendari Takengon dan dibuka langsung oleh Pj Bupati Aceh Tengah Ir. Mohd. Tanwier, MM. Dalam kesempatan tersebut menyatakan Pemkab Aceh Tengah berkomitmen untuk memberikan akses yang besar bagi generasi muda dalam berorganisasi dan mengembangkan bakat yang mereka miliki.

Komitmen terdebut, kata Tanwier didasari tanggungjawab yang harus dipikul oleh segenap komponen masyarakat untuk mewujudkan generasi muda yang dapat diandalkan, berfikiran maju dan tidak mudah terpengaruh serta terjerumus pada perbuatan negatif dan merugikan masa depan

“Lebih baik belajar dan menambah pengalaman dengan berorganisasi dari pada menjerumuskan diri pada berbagai perilaku negatif seperi penyalahgunaan narkoba hingga perbuatan kriminal yang dapat mendestruksi masa depan”, jelasnya

Acara ini diselingi dengan beberapa hiburan dengan penampilan kreatifitas anggota HMI dalam tajuk kebudayaan khas Tanoh Gayo. Dalam acara itu juga dilakukan penyerahan Intermediate pada para kandidat dan di tutup dengan pentas budaya Didong Gayo dan Tari Kreasi Khas Gayo.

Para Kader (peserta) trainning berasalĀ  dari berbagai daerah di Indonesia terdiri dari total peserta 25 orang,Ā  2 orang kader Kalimatan Timur (Kaltim), 3 orang Kader Padang Sidempuan, 1 orang Kader Gorontalo, 1 orang Kader Meulaboh, 1 orang kader Medan, 1 orang kader Banda Aceh, 4 orang kader Lhokseumawe dan 10 orang kader Takengon.

ā€œKita harapkan agar para kader bisa mengaplikasikan tugasnya sesuai dengan tema acara hari ini,” ungkap Aulia Rahmatika salah satu peserta (kader) asal Takengon.(Rizqi Murti/red.04)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.