Wabup Minta Warga Cermati Pengaruh Negatif Globalisasi

Wabub Khairul Asmara (LG | a.ZaiZa)
Wabub Khairul Asmara (LG | a.ZaiZa)

Takengon | Lintas Gayo – Pesatnya perkembangan globalisasi, membawa pengaruh positif dan negatif bagi masyarakat, karena itu Wakil Bupati Aceh Tengah, Drs. H. Khairul Asmara menghimbau warganya untuk mencermati dengan baik berbagai pengaruh tersebut, terutama sisi negatifnya.

Menurut Khairul pengaruh negatif globalisasi cenderung mendistorsi kehidupan sosial budaya masyarakat, sehingga harus diimbangi dengan tingkat keshalehan sosial, agar karakter dasar masyarakat tetap lestari dan dekadensi moralpun terhindari.

“Berkembangnya kelompok pengajian dalam masyarakat dapat menjadi benteng yang melindungi dari pengaruh negatif globalisasi”, ungkapnya disela-sela kegiatan pengajian Forum Ukhuwah dan Silaturrahmi Ibu-Ibu Takengon (Fuspita) di mesjid Al Latifah Kampung Kayu Kul Kecamatan Pengasing, Kamis (17/1/13).

Khairul mengatakan semangat mengikuti pengajian akan membangun masyarakat yang berprilaku islami, dengan begitu ekses negatif globalisasi relatif tidak akan mudah terserap oleh masyarakat.

Pemerintah daerah akan selalu mendukung berbagai kegiatan pengajian dalam masyarakat, karena secara tidak langsung menurutnya pengajian yang berkembang dalam masyarakat tersebut sangat diperlukan sebagai modal sosial yang berguna unruk mendorong partisipasi masyarakat dalam pembangunan.

“Masyarakat yang sadar secara religi relatif memiliki tingkat partisipasi yang tinggi dalam menyukseskan pembangunan,” tuturnya.

Pengajian Fuspita di Kabupaten Aceh Tengah telah berkembang di 14 kecamatan yang ada, dan selama ini, setiap kecamatan rutin menyelenggarakannya setiap satu bulan sekali dengan lokasi digilir dari satu kampung ke kampung yang lain dalam suatu kecamatan. Seperti halnya pelaksanaan pengajian Fuspita di Kecamatan Pegasing hari itu, Kampung Kayu Kul menjadi tuan rumahnya.(SP/Red.04)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.