Perkembangan dunia teknologi saat ini makin pesat ke arah serba digital. Era digital telah membuat manusia memasuki gaya hidup baru yang tidak bisa di lepaskan dari perangkat yang serba elektronik. Teknologi menjadi alat yang membantu kebutuhan manusia.
Dengan teknologi apapun dapat kita lakukan dengan lebih mudah. Begitu penting nya peran teknologi inilah yang membuat peradaban memasuki era digital.
Penggunaan Media sosial telah merambah hampir semua lapisan dan golongan, baik pejabat pemerintahan, pengusaha, pedagang, mahasiswa, dll. Media sosial memberikan dampak positif terutama dalam melakukan interaksi baik secara sosial, politik dan ekonomi. Penggunaan media sosial memberikan kemudahan dalam berkomunikasi, baik teman, keluarga yang tidak memungkinkan bertemu secara langsung karena faktor jarak.
Tentu informasi ini sangat bermanfaat terutama bagi potensi wisata yang ada di Kabupaten Bener Meriah guna memperbesar jumlah kunjungan wisatawan. Hanya saja, kampanye dengan menggunakan sosial media haruslah dikelola dengan benar untuk mendapatkan ROI secara maksimum.
Nilai utamanya justru terletak pada layanan gratis yang memiliki jangkauan sangat luas, satu hal yang sangat penting adalah memberikan informasi yang bermanfaat bagi pembaca sehingga tanpa disadari mereka akan digiring secara perlahan untuk mengenal destinasi wisata Bener Meriah secara mendalam.
Sosial media akan menjadi sebuah senjata yang mampu memberikan penawaran secara eksklusif sehingga para konsumen pun akan merasa istimewa yang di tunjukan dengan peningkatan jumlah wisatawan dan pertumbuhan ekonomi di wilayah Bener Meriah.Cara ini efektif karena dinilai mampu menjangkau wisatawan dengan cepat,tepat dan tentunya dengan biaya yang jauh lebih murah di bandingkan dengan biaya iklan konvensional.
Harus kita akui bahwa saat ini promosi menjadi saat penting karena setiap daerah terus berbenah untuk menjadi yang terbaik guna untuk menarik wisatawan, materi iklan serta kemudahan akses informasi yang kita tawarkan kepada calon wisatawan menjadi nilai tambah bagi daerah untuk menjadi preferensi tujuan wisata.
Harus kita akui bahwa saat ini promosi menjadi saat penting karena setiap daerah terus berbenah untuk menjadi yang terbaik guna untuk menarik wisatawan, materi iklan serta kemudahan akses informasi yang kita tawarkan kepada calon wisatawan menjadi nilai tambah bagi daerah untuk menjadi preferensi tujuan wisata.
Kini tugas untuk mempromosikan wisata tersebut tidak hanya fokus bergantung kepada peran Pemerintah, namun perlu adanya sikap gotong royong dari masyarakat untuk dapat bahu-membahu menjadikan Bener Meriah sebagai destinasi wisata terbaik se-aceh bahkan indonesia.
Saat ini kami Beru dan Bujang Bener Meriah mendapatkan amanat untuk dapat terus melakukan berbagai terobosan guna mempromosikan serta menarik wisatawan mengunjungi Kabupaten Bener Meriah.
Oleh karena itu kami sangat mengharapkan dukungan dari masyarakat untuk bersama-sama membantu pemerintah mewujudkan Pariwisata Bener Meriah sebagai destinasi terkemuka khususnya di Provinsi Aceh.
Oleh : Iwaniramadhan dan Nurwanirismona
Penulis adalah : Bujang dan Beru Kabupaten Bener Meriah 2017