Redelong| Lintasgayo.com – Aggota Yonif Raider Khusus 114/Satria Musara menggelar karya bakti bersama masyarakat di Kampung Gunung Teritit, Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah, pada hari Jumat 24/05/2019.
Kegiatan Karya bakti atau Gotong Royong bersama yang digelar diDesa Gunung Tritit Bener Meriah dengan tema ” Meningkatkan solidaritas melalui kegiatan pembersihan lingkungan desa tersebut Termasuk desa Binaan dari Yonif Raider Khusus 114/SM.
Dalam hal pelaksanaan tersebut Danyonif RK 114 /SM, Letkol.Inf. Valyan Tatyunis, mengatakan, Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Jum’at dan sudah menjadi perogram mingguan. Ini juga merupakan cara untuk mempererat hubungan antara Anggota Yonif RK 114/SM dengan masyarakat.
Menurut Danyonif RK 114/SM “Puasa bukanlah menjadi suatu alasan atau halangan untuk bermalas-malasan dalam membersihkan lingkungan” Lebih lanjut sasaran dalam karya bakti itu lebih terfokus ke pembersihan jalan.Drainase dan lingkungan diseputaran masjid kampung Gunung Teritit.
Tujuan gotong royong ini merupakan, Wujud kemanunggalan TNI dengan Rakyat, disamping mempererat ajabg silaturahmi dan desa tersebut menjadi dari sampah yang menutupi parit juga akan mengurangi penyakit dalam lingkungan desa tersebut.
Kemudian, Reje Kampung Desa. Gunung Tritit, Juhri, menyampaikan pesan kepada Letda Inf. Ali Sadikin, bahwasanya kalau bisa kegiatan tersebut dapat berlanjut kedepannya, masyarakat merasa sangat antusias, atas inisiatif pembersihan lingkungan desa Binaan oleh Yonif Raider Khusus 114/SM.
Anggota Batalion RK 114/SM sebanyak 20 Personil dan dibantu Masyarakat Desa Gunung Tritit, Kegiatan ini juga merupakan suatu cara untuk meningkatkan sinegritas antara TNI dengan Masyarakat yang ada di kabupaten Bener Meriah ini. (Putra Mandala/Ihfa)