Redelong| lintasgayo.com – Ketua BKMT Kabupaten Bener Meriah Sekaligus Ketua GOW Umi Nikmah Sarkawi, S.Sy Menyerahkan Donasi untuk rakyat Palestina Sebesar Rp. 8.876.000,- Kepada Ketua KNRP Bener Meriah Kamaludin, Jumat (24/05/19).
Donasi Tersebut Merupakan Bentuk kepedulian Masyarakat BKMT dan GOW Bener Meriah terhadap Sudara Sesama Muslim di Palestina. Penyerahan Donasi berlangsung di Mesjid Nur Nabawi Pemda setelah berlangsung Pengajian BKMT setiap Hari Jumat.
Penyerahan tersebut disaksikan oleh Para pengurus BKMT dan GOW Kabupaten beserta Jamaah pengajian BKMT. Dalam acara tersebut Umi Nikmah Sarkawi, S.Sy Menyampaikan Kepedulian yang mendalam terhadap saudara-saudara kita se-Aqidah di palestina.
Dengan Rasa Kepedulian itu BKMT dan GOW mengambil inisiatif untuk melakukan Penggalangan Dana pada hari ini kepada ibu-ibu pengajian dan Alhamdulillah terkumpul Donasi dari jama`ah Pengajian Sebesar Rp. 1.516.000,- dan dari Aksi Penggalangan dana GOW Sebesar Rp. 7.360.000,-.
Di akhir sambutannya Umi Nikmah Berharap Penggalangan Dana Palestina di Bulan Ramadhan menjadi agenda tahunan BKMT dan GOW Bener Meriah. Semoga bermanfaat nantinya buat saudara seagama yang sedang ditimpa musibah besar.
Sementara, Ketua KNRP Bener Meriah, Kamaludin, dalam menyampaikan sambutannya, sebelum penutupan acara kepada Jama`ah Pengajian BKMT, bahwa Jumlah Donasi Untuk Rakyat palestina dari Masyarakat Bener Meriah dari awal Ramadhan sampai saat itu berjumlah Rp. 212. 829.000.
Angka ini akan terus bertambah sampai Akhir Ramadan naninya.Mengingat Banyaknya Antusias Masyarakat yang meminta Menjadi relawan untuk penggalangan dana Palestina. Bahwa Infak-infak yang Bapak,Ibu sedekahkan itu, sebagai Rasa Persaudaraan kita sesama umat Muslim.
Semua yang telah kita sedekahkan, kita sumbangkan, akan menjadi saksi di hadapan Allah bahwa kita umat muslim Bener Meriah, Provensi Aceh ikut berkontribusi dan mempertahankan Tanah Suci umat Islam yaitu Mesjidil Aqsa.
Kemudian, pengajian rutin BKMT selama bulan Ramadan yang sudah terlaksana dari awal dan menjelang terakhir, pengajian ini dengan tema bagaimana mendidik Anak menjadi Amal Saleh nantinya bersama ustadz Jefri. (Putra Mandala/Ihfa)