Pasca Viral, RSU Muyang Kute Kembali Krisis Air Bersih, Keluarga Pasien Angkut Air dari Sungai

Redelong| lintasgayo.com – Pasca viralnya keluarga pasien yang menampung air hujan kemari (04/09/19) kini keluarga pasien di ruang penyakit dalam (RPD) RSU Muyang Kute kembali kewalahan akibat tidak mengalirnya air bersih di ruangan tempat keluarganya dirawat Jum’at (06/09/19).

Sumber media ini di RSU mengatakan keluarga pasien saat ini terpaksa harus mengambil air dari sungai untuk memenuhi kebutuhan mereka di rumah sakit tersebut.

Sumber mengaku pasca kejadian keluarga pasien menampung air hujan kemarin hanya 1 jam saja air mengalir.

“Kemarin setelah kami menampung air hujan, kemudian viral di media sosial cuma satu jam air mengalir setelah itu dari jam 16.00 sore kemarin sampai sekarang air tidak datang lagi” jelas sumber yang tidak ingin disebut namanya.

Sebelumnya (05/06/19) Direktur RSU Muyang Kute mengatakan akan mengaktifkan alat pengolahan air untuk menyuplai air ke ruangan-ruangan di lingkungan rumah sakit yang ia pimpin. (Ihfa/ Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.