Bupati dan Ketua DPRK AT dan BM akan Bersilaturrahmi dengan Masyarakat Gayo di Yogya

Yogyakarta | Lintas Gayo – Bupati Aceh Tengah, Bupati Bener Meriah, Ketua DPRK Aceh Tengah dan Ketua DPRK Bener Meriah dijadwalkan akan buka bersama sekaligus silaturrahmi dengan mahasiswa Gayo Yogyakarta dan perwakilan organisasi Mahasiswa Gayo se-Jawa, Sabtu 4 Agustus 2012 besok.

Kegiatan yang terbilang langka tersebut, diungkapkan ketua pelaksana, Alfancy Gayto Hakka, Jum’at (3/8/2012) akan dilaksanakan di Asrama Laut Tawar (ALT) Jalan Kyai Mojo No. 254 Yogyakarta.

“Kami mengundang seluruh pelajar, mahasiswa, masyarakat dan alumni masyarakat Gayo Yogyakarta untuk bisa hadir dalam acara tersebut,” kata Alfancy Gayto Hakka.

Tidak disebutkan hal-hal lain yang akan disampaikan kepada pejabat Tanoh Gayo tersebut selain bersilaturahmi. Dari beberapa pemberitaan Lintas Gayo sebelumnya, umumnya para mahasiswa Gayo di pulau Jawa mengeluhkan kondisi Asrama yang kian memprihatinkan. (Windjanur/red.03)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.