Musisi Muda Gayo Juga Galang Dana Korban Kebakaran

Takengon | Lintas Gayo – Ikut prihatin terhadap musibah kebakaran yang menghangus puluhan rumah toko (ruko) berikut isi dagangan yang terjadi di Pasar Inpres Bale Atu Takengon Kabupaten Aceh Tengah, Senin (10/10/2011) lalu, Central Entertainment (CE) Takengon menggelar live music untuk menggalang dana untuk bantu para korban musibah tersebut.

Acara yang dilangsungkan pada Sabtu (15/10) malam di Central Kupi Simpang Wariji tersebut menghadirkan penyanyi muda Gayo, Irfan “Zombie” bersama home band Central Kupi Live Music dan bekerjasama dengan komunitas I Love Gayo dan dukungan PT Capella Dinamik Nusantara.

Disampaikan coordinator acara, Fatah, acara tersebut mengambil tema “Bersama Kita Bisa” digagas sebagai bentuk kepedulian kepada sesama yang sedang tertimpa musibah.

“Pihak Central Kupi management turut berduka dan merasakan kesusahan yang ditimpa saudara kita para korban kebakaran dank arena itulah bersama sejumlah musisi muda Tanoh Gayo kita gelar acara penggalangan ini,” ujar Fatah.

Fatah mengucapkan terimakasih atas partisipasi masyarakat yang hadir pada acara tersebut dan sumbangan yang berhasilkan berjumlah Rp.250.000,-. “Mohon jangan lihat dari nilai uang yang dikumpulkan namun mudah-mudahan dengan uang tersebut dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang tertimpa musibah,” harap Fatah.

Kegiatan yang digelar setelah shalat Isya tersebut selain menampilkan Irfan “Zombeetnica” juga ada Burger Patty, D’Vablo dan Sange Band. (Iwan SP)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.