Takengon | Lintas Gayo – Yayasan Rahmatan Lil’alamin Aceh Tengah, mengadakan Program Kajian Kristologi di Hotel Bayu Hill Takengon selama 2 hari sabtu dan minggu (25-26/01/2014) langsung di isi oleh narasumber yang kaya ilmu dan pengalaman, Mantan Biarawati Hj. Irena Handono dari Yayasan Irena Center sebuah Lembaga Pembentengan Akidah dan Pembinaan Muallaf di Jakarta. Adapun tema kegiatan tersebut adalah Membentengi Akidah, mulai pukul 10.00 s/d 16.00 Wib. Kegiatan tersebut di buka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Aceh Tengah, Drs. Taufik, MM, yang diikuti 260 Peserta laki-laki dan perempuan terdiri dari Pelajar, Mahasiswa, Ormas, Majelis Ta’lim, OKP, Tokoh Agama dari Aceh Tengah dan Bener Meriah.
Ketua Panitia, Cendry Nafis, M.SH, menyatakan tujuan event tersebut memperkuat dan membentengi aqidah dalam mempertahankan Agama Islam bagi seorang muslim. “semoga kegiatan ini tidak berhenti sampai disini tapi ada kelanjutan imbuhnya”. Acara tersebut dirangkai sedemikian rupa sehingga berjalan dengan lancar dan sukses, termasuk membentuk struktur alumni kajian kristologi angkatan ke-93 yang dipilih langsung secara aklamasi di forum besar tersebut yang di ketuai oleh Bapak Muhammad Daud, SH dari MPU Bener Meriah Bidang Pendidikan, Wakil Ketua Drs. Hamid, sebagai Bendahara Henny Emalia, SK. Mkn, adapun Sekretaris Umum diisi oleh Tgk. Abdul Azis, dan Ketua Kesekretariatan oleh Ihsan Urka, sedangkan untuk Pembina adalah Ibu Hj. Irena Handono dan Bapak Cendry Nafis, M.SH. (Ril)