Banda Aceh | LintasGayo – Obat yang biasa dipakai untuk kemoteraphy sejenis etoposid kosong di Banda Aceh. Akibatnya keluarga pasien yang membawa pasien untuk kemo ke Banda Aceh, kelabakan mendapatkan obat.
“Obatnya kosong, dan obat yang sejenis sama etoposide juga tidak ada disini.” sebut salah seorang apoteker RSU Zainal Abidin, Sabtu (12/9/2014).
Penjelasan itu membuat keluarga pasien yang datang dari Takengen, kebingungan, karena dia harus melakukan operasi (kemo) anaknya, bukan hanya kali ini, namun sudah berulang kali dioperasi.
“Ya bingung jadinya kalo sempat obatnya kosong, kan di Aceh hanya dirumah sakit ini yang bisa kemoterapi,” sebut salah seorang pasien kemo, pemandangan ini Lintas Gayo, perhatikan, sehingga berita ini dapat ditulis.
Kemoterapi bukan masalah sepele, disamping itu, pasien yang kemoterapi juga sudah ada jadwalnya. Apa efek jika telat kemoterapi? Bila jadwa itu dilanggar, sangat beresiko kepada pasien.
“Ini kan bukan penyakit main-main, kok bisa stoknya kosong. Dan belum ada kepastian kapan Obatnya ada,” sebut keluarga salah seorang pasien, asal Takengen ini. (Iqoni RS)