Wabup Aceh Tengah Kunjungi Kampung Terisolir di Kecamatan Linge

Takengon | lintasgayo.com – Kampung Umang Isaq merupakan satu diantara kampung di Kecamatan Linge yang masih tergolong terisolir. Memasuki ramadhan ke 27, Selasa (12/6/2018) Wabup Aceh Tengah H Firdaus SKM melakukan kunjungan ke daerah tersebut.
Wabup Firdaus hadir didampingi Kadis Syariat Islam Alam Syuhada dan Kabag Kesra Setdakab Aceh Tengah Kamaluddin. Selain bersilaturrahmi dengan warga setempat Wabup meninjau beberapa fasilitas umum yang ada di sana seperti pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) dan fasilitas ibadah.
Camat Linge Jahidin menyebutkan Kampung Umang Isaq termasuk wilayah terisolir sama seperti empat kampung lainnya yaitu Kampung Kute Reje, Reje Payung, Penarun dan Kampung Gewat.
Urai Jahidin untuk menuju ke kampung- kampung tersebut hanya ada satu akses jalan, sehingga apabila terjadi bencana alam seperti longsor tidak ada jalan alternatif.
“Selama ini permasalahan yang ada adalah akses menuju kampung tersebut hanya melalui satu jalan, tidak ada jalan lain untuk menuju dan keluar ke daerah lain. Sehingga apabila terjadi gangguan jalan warga terkurung dan terpaksa harus menunggu jalan pulih kembali,” sebutnya.
Jahidin berharap diera pemerintahan Shabela – Firdaus (Shafda), kampung terisolir yang berada diwilayah pemerintahannya itu dapat bangkit dan terlepas dari keterisoliran.
Menanggapi itu Wabup Firdaus mengatakan pemerintahan Shafda akan berkomitmen membangun Aceh Tengah mulai dari wilayah pedesaan sesuai rencana pembangunan yang dicanangkan Presiden Jokowi.
“Insya Allah kita akan bangun Aceh Tengah mulai dari daerah terpinggir dan terisolir, perlu dukungan dari semua pihak termasuk masyarakat diwilayah ini,” ujar Firdaus.
Selain itu Firdaus menekankan dana desa betul-betul dimanfaatkan untuk membangun berbagai fasilitas kampung yang bermanfaat bagi masyarakat.
Lebih lanjut Kadis Syariat Islam Alam Syuhada turut menyampaikan tausyiah ramadhan, mengurai pentingnya silaturahmi dan menjaga persatuan dan kesatuan dalam membangun berbagai aspek kehidupan. (Mika/Yus/LG010)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.