Diperkirakan 4-5 Jam Listrik Akan Padam di Bener Meriah

Petugas Rayon PLN Janarata sedang berupaya melakukan perbaikan pada tiang yang tumbang akibat angin kencang di kampung Godang, kecamatan Bukit kabupaten Bener Meriah. 10/07/18.

Redelong| LINTASGAYO.COM – Listrik di sebagian wilayah di Kabupaten Bener Meriah diperkirakan akan padam sampai 4 sampai 5 jam akibat dari robohnya tiang listrik dan pohon kayu di kampung Godang dan Wih Konyel Kecamatan Bukit Kabupaten Bener Meriah 10/07/18.

Informasi yang diterima dari kepala PLN Rayon Janarata cabang Lhokseumawe Ariska Maisar melalui Ismiadi Yono, terkait dengan beberapa tiang listrik yang tumbang diakibatkan angin kencang dalam 2 hari ini melanda kabupaten Bener meriah

Kepada LINTASGAYO.COM 10/07/18 Ismiyono mengatakan akan memfungsikan sebagian wilayah dahulu dikarenakan menjadi pusat Pemerintahan sehingga tidak mengganggu aktivitas pemerintah.

“Pihak PLN Rayon Janarata cabang Lhokseumawe akan mengupayakan dalam waktu 4 atau 5 jam listrik jalur kecamatan Bandar, Bukit, Permata, Syiah Utama dan kecamatan Mesidah difungsikan terlebih dahulu” ujar Ismiyono

“Berhubung didalam wilayah kecamatan Bukit terdapat akses perkantoran untuk kabupaten Bener meriah, agar segala aktipitas terhadap kegiatan pemda tidak terkendala menyangkut kepentingan umum, diupayakan hari ini sudah hidup” sebut Ismoyono

Menurut keterangan dari Ismiyono, ada beberapa kecamatan yang listriknya harus padam akibat angin kencang, seperti kecamatan Wih Pesam, Bukit, Permata, Syiah Utama dan Wih Pesam. kejadian yang menimpa beberapa tiang listrik diakibatkan angin kencang

Sementara jalur barat mulai dari kecamatan Timang Gajah, Gajah Putih serta Pintu Rime Gayo sampai saat ini juga masih padam, karena beda ranting, dalam hal ini pihak PLN berupaya keras akan memperbaiki dan akan mengganti tiang yang patah agar tidak terlalu lama listrik padam untuk kabupaten Bener meriah. (Putra Mandala/Ihfa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.