Bener Meriah : Kembali, ditemukan seorang bayi laki-laki tanpa busana yang dibuang ibu kandungnya sendiri. Bayi ditemukan pada sebuah gubuk yang digunakan sebagai tempat meminta sumbangan untuk pembangunan Masjid di Desa Arul Cincin, Kecamatan Pintu Rime Gayo, Kabupaten Bener Meriah, Sabtu ( 28-08-2021 ).
Kapolres Bener Meriah, AKBP Agung Surya Prabowo SIK melalui Kasat Reskrim, Iptu Bustani membenarkan bahwa telah ditemukan bayi laki – laki di Kampung Arul Cincin, Kabupaten Bener Meriah.
“ Benar, hari sabtu warga Kampung Arul Cincin menemukan sesosok bayi laki-laki tanpa busana di sebuah pos darma kampung tersebut.” terang Iptu Busatani.
“Untuk saat ini kita tetap melakukan penyelidikan lebih lanjut guna mengungkap kasus penemuan bayi tersebut,”ungkap Iptu Bustani.
Iptu Bustani menduga, bayi yang ditemukan warga sengaja dibuang oleh orang tuanya lantaran bayi tersebut lahir dari hubungan gelap orang tua yang enggan mau bertanggung jawab.
Adapun kronologis kejadian penemuan bayi laki-laki tersebut, sekira pukul 19.30 Wib, Dedi Darmawan (16 ) warga Kampung Alur Cincin mendengar suara tangisan bayi disekitar pos darma. Kemudian Dedi langsung memberitahu orang tuanya.
Lalu, orang tua Dedi, Rusmiati menyuruh anaknya untuk mencari sumber tangis bayi, Dedi lalu keluar dari rumah mencari suara tangis bayi tersebut. Saat keluar rumah, Dedi berjumpa dengan warga lainya yang juga mendengar suara tangisan bayi laki- laki itu. Bersama – sama, mereka kemudian menemukan seorang bayi mungil tanpa busana terlantar di pos dharma kampung tersebut.
“Disana warga menemukan sosok bayi yang diduga berjenis kelamin laki-laki hanya memakai pempes, bersama bayi ditemukan juga plastik berwarna hijau berisikan satu bungkus pempes dan tisu basah,” terang Bustani.
Warga kemudian membawa bayi tersebut kerumah salah satu warga setempat guna mendapatkan pertolongan. Setelah itu, bidan Kampung Arul Cincin dan bidan Puskesmas Blang Rakal langsung memeriksa kondisi bayi tersebut.
“Bayi tersebut dalam keadaan sehat, saat ini sudah dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah, Munyang Kute, Kabupaten Bener Meriah,” tutup Bustani. ( Syah Antoni ).
Comments are closed.