
Tanoh Gayo | Lintasgayo.com – Di Kabupaten Aceh Tengah, Wakil Bupati Muchsin Hasan ikut memberikan langsung Makanan Bergizi Gratis (MBG) kepada 147 siswa dari Sekolah Luar Biasa (SLB) Kebayakan, Kabupaten Aceh Tengah, Senin (17/03/2025).
Program tersebut menyasar 25 sekolah di kecamatan tersebut dengan fokus pemerintah pada kandungan gizi makanan yang dibagikan.
Perdana, Makan Siang Bergizi Gratis Sasar Siswa SLB Kebayakan. Wabup Aceh Tengah Muchsin Hasan Terharu Perjuangan Guru Pendidik
Wakil Bupati Aceh Tengah, Muchsin Hasan, mengungkapkan perasaannya yang mendalam atas peluncuran perdana program tersebut diwilayah Kecamatan Kebayakan.
“Kami melihat guru merasa terharu, tetapi alhamdulillah tetap semangat, sehat dan ceria-ceria tidak ada tampak beban dari raut wajah. Kami belum tentu bisa seperti bapak dan ibu oleh karena itu terimakasih untuk semua dedikasi dewan guru semuanya, Semoga Allah membalas segala kebaikan dan usaha para guru tersebut dengan pahala yang berlipat ganda. Amin”, ucap Wabup Muchsin.
Lebih lanjut, Wabup Muchsin Hasan menyatakan kekagumannya terhadap semangat juang para guru dan menegaskan bahwa dedikasi dan kerja keras para pendidik merupakan kunci utama dalam mengoptimalkan keberhasilan program yang sekaligus membantu keberlanjutan pendidikan anak berkebutuhan khusus di Aceh Tengah.

Di Bener Meriah, Wakil Bupati Armia juga turun langsung melaksanakan program itu di SDN 2 Puja Mulia, Kecamatan Bandar, Senin (17/03/2025).
Wakil Bupati Kabupaten Bener Meriah Ir. Armia sebelum memberikan secara simbolis Makan Bergizi Gratis kepada murid-murid SDN 2 Puja Mulia mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu kegiatan MBG berjalan di Kabupaten Bener Meriah.
“Kegiatan program pemerintah ini dalam rangka meningkatkan kualitas SDM terutama bagi anak-anak sekolah. Mudah-mudahan program nasional itu berjalan dengan lancar serta berkelanjutan, dan juga memberikan manfaat baik bagi anak-anak sekolah serta perekonomian daerah Bener Meriah,” katanya.
Lebih jauh disampaikan Wakil Bupati Bener Meriah itu, kegiatan ini adalah sebagai langkah nyata dalam mendukung visi Indonesia Emas 2045.
“Kita berharap program MBG ini dapat bermanfaat bagi kita semua,” tutup Wabup Bener Meriah Armia. (Mhd)