Pramuka Aceh Tengah Siap Sukseskan Malam Taptu HUT RI ke 66

Takengon | Lintas Gayo : Kepala Bidang Kegiatan Kepramukaan, Purwanto mengatakan pramuka Aceh Tengah yang terdiri dari Penegak/Pandega  putra dan penegak/Pandega  Putri atau setara dengan tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA/sederajat) bersama dengan Badan pengurus Harian dari Dewan Kerja Cabang (DKC) Gerakan Pramuka Kabupaten Aceh Tengah menyatakan siap berpartisipasi dalam kegiatan malam Taptu (pawai bor) pada peringatan HUT RI Ke 66 Tahun 2011 di Takengon.

Pernyataan tersebut disampaikan Purwanto didampingi Sekretaris Dewan Kerja Cabang Gerakan Pramuka Aceh Tengah Rakhmad Rizky Pradana dalam acara buka bersama yang berlangsung di Gedung Pramuka Aceh Tengah, Sabtu (6/8).

Menurutnya kesiapan tersebut dapat dibuktikan dengan jumlah anggota yang selama ini berpartisipasi dalam setiap kegiatan yang diadakan DKC, baik itu kegiatan yang baru baru ini dilakukan, maupun dari beberapa bulan yang kebelakang, dimana pada setiapkegiatan yang diadakan oleh DKC, pesertanya tidak kurang dari 40-80 peserta yang mengikuti, Papar Purwanto.

sebagai contoh dijelaskan, beberapa minggu lalu DKC juga mengadakan kegiatan Silaturrahmi Pramuka Aceh Tengah menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1432 H, dan ini peserta yang mendaftar mencapai lebih dari 40 orang, dan terakhir, pada bulan Ramadhan tepatnya pada 6 Agustus 2011 DKC Aceh Tengah kembali mengadakan kegiatan dengan tajuk Pramuka Peduli, dan peserta yang mendaftar mencapai 94 peserta, terdiri dari berbagai tingkatan, baik itu SMA, SMK, dan MAN.

“Ini menunjukan betapa besarnya antusias peserta pramuka Aceh Tengah yang ingin bergabung dengan wadah Kepramukaan ” tegas Kepala Bidang Kegiatan kepramukaan ini.

Sementara itu Sekretaris DKC, Pradana juga menjelaskan mengenai mekanisme persiapan malam Taptu, dimana nantinya peserta yang ingin berpartisipasi dengan Pramuka dapat mendaftarkan diri di Sekretariat Pramuka Jalan Lembaga Musara Alun Takengon.

Selanjutnya kepada peserta diharuskan mengisi formulir yang disediakan serta bersedia bermalam di gedung Pramuka untuk selanjutnya di pagi harinya mengikuti upacara di Makam pahlawan.

“Peserta diwajibkan membawa seragam lengkap bila ingin bergabung dengan Peserta Pramuka lainnya. Syarat lainnya dapat di tanya langsung ke secretariat,” tutup Pradana. (sn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.