Motivator Asal Gayo Tour Kesejumlah Univertas Ternama di Indonesia

Banda Aceh | Lintas Gayo  – Setelah berhasil mengadakan training dan bedah buku di berbagai kota di Aceh dan Sumatera Utara. Azza Aprisaufa seorang penulis buku motivasi asal Tanoh Gayo ini akan mengadakan touring training motivasi dan bedah buku ‘Being a Super Creator’ karyanya di berbagai kota di Indonesia diantaranya di Jakarta, Bandung, Jogja, Pontianak, Kalimantan, Ambon dan Bali pertengahan bulan Mei dan Juni tahun ini.

Azza sapaan akrabnya kepada Lintas Gayo, Selasa (8/5/12) melalui telpon selulernya mengatakan jangan hanya daerah lain saja yang mentraining Aceh tapi ijinkan Aceh untuk mentraining Indonesia.

Lebih jauh, mahasiswa Universitas Gajah Putih ini mengatakan buku ini pertama kali launching di ospek mahasiswa baru Gajah Putih tahun 2011 yang dihadiri oleh kurang lebih 1.000 mahasiswa. Dan telah melakukan touring di berbagai kota di Aceh dan Sumatera Utara. Baru-baru ini beliau juga baru mengadakan launcing di Bayu Hill bertepatan dengan miladnya yang  ke-22 yang dihadiri oleh sekitar 1.108 orang.

“Seminggu terakhir buku ini dikontrak oleh penerbit Erlangga,” ujar Azza.

Dalam dua bulan terakhir pemuda kelahiran 20 April 1990 ini juga baru dinobatkan menjadi pengusaha muda se Sumatera oleh koperteis wilayah I sumatera, yang sebelumnya buku karyanya pernah menjadi buku motivasi pertama dari Aceh yang dinobatkan oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia.

Dalam waktu dekat penulis muda ini akan mengeluarkan karya keduanya dengan judul “menjadi ketua tidak harus tua”. “Banyak orang yang mengatakan lebih baik menjemput bola dari pada menunggu bola tapi saya mengajak teman-teman dari pada menjemput bola dan menunggu bola maka lebih baik membuat bola,” ungkapnya diakhir pembicaraanya dengan Lintas Gayo.

Berikut adalah jadwal touringnya di berbagai kota di Indonesia:

19 Mei di BSI Jakarta

20 Mei UNJ Jakarta

21 Mei Univ. Esa Unggul Jakarta

23 Mei UPI Bandung

24 Mei UIN Jogja

26 Mei UGM Jogja

27 Mei UIN Bandung

29-31 POLTEK Bandung

1 Juni UNPAD Bandung

4 Juni UNTAN Pontianak

Selanjutnya, ke Ambon dan Bali.( Zuhra Ruhmi/red.04)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.