Jakarta | Lintas Gayo –Tak lama lagi, pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta akan segera digelar. Forum untuk Bantuan Aceh (FOBA) DKI Jakarta menolak keterlibatannya terkait dukung-mendukung terhadap salah satu calon.
“Saya tidak setuju FOBA dikaitkan dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta,” kata Mawardi, Ketua Bidang Olah Raga FOBA di Senayan Jakarta, Selasa (2/7/2012)
FOBA, kata mahasiswa Universitas Trisakti itu, lebih lanjut, bukan untuk dimanfaatkan untuk kepentingan elite. “Persoalan pilihan, kembali pada pilihan masing-masing. Hanya saja, jangan bawa-bawa FOBA ke ranah politik praktis,” tegasnya.
Mahasiswa asal Aceh Timur tersebut, berharap, agar FOBA bisa lebih berkembang lagi pada masa-masa mendatang. Selain itu, bisa menggelar kegiatan-kegiatan yang bersifat akademis, mencerminkan mahasiswa, dan berdampak positif bagi masyarakat Aceh. Lebih khusus lagi, bagi masyarakat Aceh yang mendiami Jakarta. Dengan demikian, mereka “pengurus dan anggota FOBA” bisa lebih kreatif, inovatif, berkembang, dan maju lagi. (al-Gayoni)