Ledakan Petasan Kalahkan Gema Takbir

Takengon | Lintas Gayo – Malam takbiran di seputar kabupaten Aceh Tengah diwarnai dentuman petasan dan dinilai mengalahkan suara takbir dan tahmit yang dikumandangkan dari Masjid dan Menasah atau lapangan tempat pelaksananaan Shalat Idul Fitri 1433 H yang akan digelar Minggu 19 Agustus 2012.

“Saya kesal sekali, ada apa dengan ummat Islam saat ini, petasan meletus dimana-mana mengalahkan suara takbiran,” kata salah seorang warga Asir-asir Bawah Takengon, Aman Nazwa, Sabtu 18 Agustus 2012 malam.

Hal senada juga diungkapkan seorang ibu di kawasan Pegasing, Tanti yang mengeluhkan bunyi-bunyian yang sama sekali tidak akrab dengan ajaran Islam.

“Saya berpendidikan rendah, namun guru agama Islam serta orang tua saya tidak pernah mengajarkan membunyikan petasan itu sebagai ajaran Islam,” kata Tanti yang mengaku anaknya tidak menyukai permainan tersebut. Dia mengaku keras terhadap perilaku anaknya yang tidak sesuai dengan norma-norma agama Islam dan adat Gayo.

Ulama dan Pemerintah menjadi sasaran kritik kedua nara sumber Lintas Gayo tersebut. “Ulama jangan diam lah, masa iya membiarkan perilaku yang menyimpang seperti malam takbiran ini. Mau dibawa kemana generasi Islam dimasa yang akan datang,”ujar Aman Nazwa.

Ya minimal himbauan dikeluarkan oleh Majlis Permusyawaratan Ulama (MPU) didukung oleh Pemerintah dan Kepolisian, saran Tanti.

Pantauan Lintas Gayo di seputar Takengon, sebagian warga Aceh Tengah terutama kaum remaja banyak berkeliaran di luar rumah. Bergerombol dan membunyikan petasan dan menyalakan kembang api. Sebagian warga lainnya tampak disibukkan dengan persiapan dilapangan-lapangan terbuka menyiapkan lokasi pelaksanaan shalat Id besok.

Takbir Keliling di Bener Meriah

Sementara dari Kabupaten Bener Meriah dilaporkan sejumlah personil kepolisian dan Dinas Perhubungan setempat tampak bersiaga disejumlah lokasi mengamankan jalannya malam takbiran 1 Syawal 1433 H. Diantaranya di depan pintu gerbang masjid raya Babussalam Simpang Tiga Redelong, persimpangan Pante Raya, Simpang Teritit dan di kota Redelong.

Takbir keliling dipimpin bupati Ir. Ruslan Abd Gani, juga tampak wakil bupati Drs. Rusli M Saleh, Sekda dan Muspida Bener Meriah.  Puluhan mobil mengikuti takbir keliling tersebut. (M Zhahri, Zan KG, Red.03)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.