Julukan PNS Bener Meriah: Honda, Yamaha, dan Suzuki

Banda Aceh | Lintas Gayo – Tidak ada yang menduga bupati Bener Meriah Ruslan Abdul Gani punya gaya humor yang tinggi. setelah dia menyampaikan kekayaan alam Bener Meriah yang luar biasa, dia juga bilang Masyarakat bener meriah tidak layak disebut berada di bawah garis kemiskinan, karena alam dan pertaniannya memberi kesempatan kepada siapapun untuk hidup dengan layak.

“Kakayaan pertanian Bener Meriah tidak pantas membuat masyarakatnya miskin,” kata Ruslan beberapa waktu lalu dihadapan masyarakat Gayo Banda Aceh.

Ruslan mengakui, belum seberapa lama dia dilantik menjadi bupati Bener Meriah, begitu banyak keluhan yang dia terima, dan umumnya semua menyangkut “belenya”.

Yang mencengangkan, kata Ruslan, Pegawai Negeri Sipil di Bener Meriah terbanyak jumlahnya di banding daerah lain.

“Kalau PNS itu yang punya SK dan Gaji tetap,” jelas Ruslan.

Sedangkan julukan lainnya, kata Ruslan, ada yang di sebut “Honda” kepanjangan dari “honor daerah”. “Honda” ada SK dan gaji tetap berjumlah 1060 orang. “Yamaha” kepanjangan dari “yang masih antri”. Khusus “Yamaha” ada SK tapi tak punya gaji, jumlahnya ada 400 orang, serta “Suzuki” yang berarti “suntur sana suntur sini”. “suzuki” tidak punya SK dan tidak punya gaji, jumlahnya ada 1600 orang.(Supri Ariu)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

3,627 comments

  1. sy berharap kpd pak ruslan sbg bener meriah satu untuk membenahi carut marut birokrat dan aparatur daerahnya,jgn bener meriah hanya menjadi perkumpulan pns saja tanpa melalui proses rekrutmen yang tepat,sehingga anggaran daerah habis terserap untuk dana belanja oprasional saja,sementara untuk pembangunan infrastruktur sanga kecil porsinya.pak ruslan kami dari perantauan ini mengawal bener meriah dan memantau jalannya pembangunan.semoga bpk sukse memerintah.