Takengen | Lintas Gayo – Pelaksanaan pelatihan manajemen Organisasi Olahraga Se Kabupaten Aceh Tengah yang berlangsung dari 12 hingga 13 Mei 2015 di Hotel Mahara Takengen, diikuti oleh 50 peserta terdiri dari kalangan insan pengurus cabang olahraga yang ada di Aceh Tengah.
Pada hari kedua pelaksanaan, para peserta masih terlihat antusias mendengarkan mentor yang datang dari kalangan akademisi, salah satunya DR. Nyak Amir M.Pd salah satu dosen Pasca Sarjana Unsyiah Banda Aceh yang membawa beberapa materi salah satunya Manajemen Olahraga.
Sehari sebelumya para peserta diberi materi oleh DR. Fahmi Fahrezi, M.Pd, jauh – jauh datang dari pulau jawa, Dosen di Universitas Negeri Jakarta tersebut menyampikan materi manajemen pelatihan dan pengawasan olahraga, yang membuat peserta antusias dalam pelatihan serta dibawa aktif dalam diskusi.
Muhadi satu pesrta dari pengurus Cabang olahraga menyampaikan bahwasanya kegiatan ini sangat berarti untuk cabang olahraganya, berharap kegiatan ini dapat menjadi motivasi untuk menciptakan organisasi olahraga yang menghasilkan atlet yang berprestasi.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat dan menjadi motivasi untuk organisasi olahraga yang menjadi napas atlet agar berperestasi” ujarnya.
Dalam acara penutupan, Bupati Aceh Tengah yang wakili Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan olahraga Aceh Tengah Drs. Amir Hamzah, MM mengajak para peserta yang notabenya merupakan pengurus cabang olahraga dan club untuk mengimplementasikan apa yang sudah didapat dalam pelatian tersebut.
“Apa yang kita dapat dalam dua hari ini merupakan ilmu yang global, terhadap manajemen olahraga, mari kita terapkan pada cabang olahraga kita masing – masing untuk meningkatkan prestasi kedepanya”
Pada tahun mendatang akan menghadapi even pekan Olaharaga Pelajar serta pada tahun 2018 Pekan olaharaga Aceh di Janto Kabupaten Aceh Besar dan perlu persipan dari sekarang. Ujar Amir Hamzah
serta pada kesempatan tersebut menutup secara resmi kegiatan pelatihan Manajemen Olahraga tahun 2015 yang di tandai dengan tepuk tangan peserta. (Zan.KG)