Takengen | Lintasgayo.com– Amadri, sudah setahun mengerang kesekatikan. Petani miskin di Berawang Gading, Kampung Kuyun Toa, Kecamatan Celala, Kabupaten Aceh Tengah, menderita tumor di tumit dan telapak kakinya.
Sebelumnya dia sudah menjalani operasi di RSU Datu Beru Takengen, dimana tumornya masih berbentuk kutil. Pihak RSU kepada keluarga korban menyebutkan, tumor itu ganas dan bisa berkembang. Dua bulan kemudian setelah dioperasi, tumor itu berkembang bagaikan bunga mekar. Di kaki kirinya mulai bermunculan kutil tumor.
Saat dijenguk Kapolres Aceh Tengah, AKBP. Hairajadi, SH, Kamis (12/4/2018) bersama tim dokkes Polda Aceh dibawah komando Kompol Denny, di kediamanya, Armadri berusaha melawan sakitnya, namun sesekali terdengar eranganya menahan sakit.
Kapolres dan rombongan selain memberikan bantuan sembako kepada petani miskin ini, juga mengambil sampel darah Armadri untuk dibawa ke lab kesehatan Polda Aceh. Tim kesehatan dari Mapolda ini, tidak berani memberikan obat, karena melihat kondisi sakitnya.
Selama ini, pengakuan Siti Khadijah, istri yang setia menemani Armadri, pengobatan yang dilakukan hanya secara tradisional. “ Untuk membawa ke RSU guna dilakukan operasi kami tidak punya biaya. Selama ini saya yang berusaha memenuhi kebutuhan hidup keluarga,” sebut Khadijah kepada tim Polres ini.
“Nanti saya akan sampaikan kepada pak Bupati Aceh Tengah, agar ada jalan keluarnya terhadap penderita tumor ini, semoga semuanya dilapangkan Allah,” sebut Kapolres Aceh Tengah, AKBP. Hairajadi. (Bahtiar Gayo/ Waspada.aceh.com)