Redelong |Lintasgayo.com – Edwin, 31, warga Desa Gunung Lot Bener Kelipah, punya hobi dengan kuda pacuan. Dia senantiasa meramaikan arena pacuan kuda yang diselenggarakan Pemda Bener Meriah. Kini dia telah tiada, membuat Pemda Bener Meriah turut berduka.
Edwin, menghembuskan nafas terahir, Minggu malam (15/02/2020) di RSU Datu Beru Takengon. Kabar duka ini cepat menyebar, khusus bagi yang hobi pacuan kuda. Lelaki ini sebelumnya dilarikan ke RSU karena ditabrak kuda saat diselenggarakan pembukaan pacuan kuda di Bener Meriah.
“Kita dari pemerintah daerah turut berduka atas berpulanya saudara Edwin, semoga khusnul khatimah,” kata Sekda Bener Meriah, Drs. Haili Yoga.M.Si yang mewakil unsur Forkopimda di sana, turut menyampaikan duka cita.
Pada event Gami-Fest pacuan kuda 2020 di Lapangan Sengeda, Desa Karang Rejo, Bukit, yang disaksikan oleh puluhan ribu mata, musibah itu terjadi. Dia ditabrak kuda yang sedang berlari. Korban secepatnya diberikan pertolongan dilarikan ke RSU Muyang Kute, kemudian ke RSU Datu Beru, namun janji Allah telah sampai padanya.
“Kita menyadari semua sudah menjadi takdir dari yang maha kuasa, semoga semuanya menjadi pelajaran yang berharga buat kita. Semoga keluarga yang ditinggalkan tabah menghadapi cobaan ini,” sebut Haili.
Salama 21 hari Edwin mendapat perawatan medis. Namun untung tidak dapat diraih malang tak dapat ditolak, Edwin menghembuskan nafas terahir di RSU Datu Beru Takengon. Edwin dikebumikan keluarha di kampung halamanya. ( Mandala Putra)
semoga khusnul hatimah