Siswa SDIT Bunayya Belang Kejeren Gelar Tarhib Ramadhan

Belang Kejeren | Lintas Gayo : Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Bunayya mengadakan Tarhib Ramadhan dan Pawai Menyambut Ramadhan. Tarhib dan Pawai ini diikuti oleh 3 sekolah, SDIT Bunayya, SD S Terpadu Raudlatul Jannah dan MI Negeri Blangkejeren, Sabtu (30/7).

Beberapa hari sebelumnya, semua murid kelas 1 dan kelas 2 SDIT Bunayya sibuk menyiapkan poster yang akan dibawa saat pawai berlangsung. Posternya beraneka ragam. Sebagian besar memang bernuansa Ramadhan.

Wahid Fadli Purba, S.Pd, Kepala Sekolah SDIT Bunayya menjelaskan bahwa pawai ini menjadi tradisi dalam menyambut bulan Ramadhan. “Pawai menyambut Ramadhan dilakukan untuk menunjukkan kegembiraan kami dalam menyambut bulan suci Ramadhan. Kami juga ingin menggugah masyarakat akan indahnya bulan Ramadhan,” ujarnya.

Rute pawai dimulai dari gerbang sekolah SD S Terpadu Raudlatul Jannah menyusuri jalan terminal kemudian menuju Tugu Kota Blangkejeren, selanjutnya jalan ke Blower dan berakhir ke Cafe Putri, Blower.

Sepanjang perjalanan para siswa bernyanyi-nyanyi meneriakan yel-yel menyambut Ramadhan. Turut dalam rombongan para bapak dan ibu guru serta orang tua murid. Aksi para siswa SDIT Bunayya ini mendapat perhatian positif dari warga ibukota asal Saman Gayo yang kesohor tersebut. (***)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.