by

Komoditi perkebunan Jeruk Keprok Gayo mengikuti expo IG Nasional.

Jakarta | Lintasgayo.com- Forum Indikasi Geografis Nasional dengan Tema kekayaan intelek dan berkelanjutan

Membangun masa degan kreativitas dan inovasi, diselenggarakan Oleh kementerian Hukum dan Hak Azasi Manusia Menkumham.

Expo bertema Kekayaan Intelektual 2024 , di hotel Shangrila Jakarta pusat, berlangsung dua hari.( 12 -13 Juni 2024).

Salwa Linge kepada Lintas Gayo mengungkapkan, kegiatan tersebut di buka secara resmi oleh Menkumham Yasonna H.Lauly .

Juga dihadiri Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan penjabat Menteri Pertanian.

Indikasi Geografis adalah suatu tanda yang menunjukkan daerah asal suatu barang dan/suatu produk yang karena faktor linkungan dan memiliki ciri khas yang tidak sama dengan daerah lain .

Kegiatan seminar dan expo di ikuti seluruh Provinsi Indonesia yang memiliki sertifikat Indikasi Geografis dan hak paten.

Dari provinsi Aceh hanya empat komoditi pertanian perkebunan yang di pamerkan yaitu, kopi Arabika Gayo, jeruk keprok gayo pala dari Tapak Tuan dan cengkeh.

Salwa Linge sebagai peserta Forum Indikasi Geografis Nasional yang mewakili MPIG keprok gayo Aceh melalui seluler yg di hubungi menyatakan , ikutnya Kopi Gayo dan Jeruk Keprok Gayo di ajang nasional adalah upaya promosi komoditi unggulan gayo.

Salwa berharap, kedepan agar produk dari Gayo lebih sering mengikuti pameran. Baik lokal maupun luar negeri.

Comments

comments