Catatan: Mawardi *)
Selamat dan sukses atas terselenggaranya festival nenggeri linge di buntul linge 13- 16 juli 2024 pertama sepanjang sejarah
Festival ini tidak hanya menampilkan berbagai kesenian tradisional dan adat istiadat Linge, tetapi juga menyediakan ruang bagi masyarakat lokal dan pengunjung untuk mempelajari adat sejarah linge secara mendalam
Walau nenggeri linge selalu dikenal sebagai icon sejarah gayo yang sering disebut “asal linge awal serule” seolah hanya sebagai alat jualan oleh pemerintah atau beberapa oknum politisi
Sebagai salah seorang warga yang bangga dan mencintai nenggeri linge merasa seperti dipermainkan oleh pemerintah dengan sedikit dukungannya
Bahkan tercium dinas pariwisata nihil dukungan dalam agenda besar ini, sebagai organ yang bertanggungjawab sebagai promotor harusnya mereka bertanggungjawanb besar
Dengan suksesnya acara ini semakin menguatkan ketidakseriusan dinas pariwisata dalam membangun ekowisata di aceh tengah
Bahkan tidak terlihat keberadaan duta wisata yang dianggap mampu mempromosikan wisata di nenggeri gayo aceh tengah ini
Alangkah baiknya ini pemilihan duta wisata dihapuskan dihapus dari kalender tahunan dan diganti dengan festival seperti ini yang secara nyata lebih berdampak
Melalui festival ini, kita ingin menunjukkan kepada dunia bahwa Linge bukan hanya kaya akan sumber daya alam tetapi juga memiliki warisan budaya yang tak ternilai harganya, kekayaan budaya inilah yang menjadi identitas dan kebanggaan kita sebagai masyarakat Linge, begitu kata T Mirzuan
Mari kita lihat dan saksikan keseriusan pemerintah terdahap kemajuan pariwisata di nenggeri takengen tercinta
Pemuda kampung serule*)