Besok IPPEMATA Gelar Baksos di Serule

Spanduk Sosialisasi Kegiatan Ippemata di Kampung Serule. (Foto Maharadi)

Takengon | Lintas Gayo – Paguyuban Mahasiswa Gayo Banda Aceh, Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa Aceh Tengah (IPPEMATA)  mengelar Bakti sosial di pemukiman Serule, Kecamatan Bintang Kabupaten Aceh Tengah, Senin (30/1/2012).

Ketua panitia kegiatan itu kepada Lintas Gayo, Herman Juris, Minggu (29/1/2012) menyatakan bahwa bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian mahasiswa  Gayo yang sedang mengenyam pendidikan diberbagai universitas di Banda Aceh dan merupakan  salah satu pengabdian mereka terhadap masyarakat Gayo.

Lebih lanjut dipaparkan mahasiswa jurusan Hukum di Universitas Syiah Kuala ini, kegiatan ini di pusatkan di SD N 4 Bintang, Kampung Serule, yang bertujuan untuk memberikan motivasi kepada pelajar sekolah tersebut agar terus belajar dan  terus meraih mimpi walau berada di ujung Negeri, dengan melanjutkan sekolah yang lebih tinggi.

“Siswa-siswinya kita bekali dengan memberikan perlengkapan sekolah dan buku pelajaran”, ujar Herman Juris. Acara tersebut melibatkan sebanyak 25 orang mahasiswa, timpalnya. (Maharadi/Red.03)

.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.