Banda Aceh | Lintas Gayo – Sebagai bentuk kepedulian Telkom atas musibah gempa bumi di Aceh BUMN ”merah putih” itu menggelar Posko Gempa ”TelkomPeduli” di Lima Kota di Aceh. Kehadiran Posko ini diharapkan dapat membantu warga dalam melakukan komunikasi secara gratis. Demikian dijelaskan Deputi GM UCSR-1 Sumatera Suherman, di Banda Aceh, Kamis siang (12/4).
Lima kota yang mendirikan Posko Gempa ”Telkom Peduli” adalah : a. Lokasi Banda Aceh, Jln S.A. Mahmudsyah No. 10 telepon 0651-22249, b. Lokasi Meulaboh, Jln Merdeka No.59 telepon 0655-7551399, c. Lokasi Sinabang, Jln Nusantara No, 1, telepon 0650-21500, d. Lokasi Tapaktuan, Jln T. Cut Ali no85, telepon 0656-21010, e. Lokasi Calang, Jln Gunung Carak, telepon 0654-2210000
Khusus untuk Banda Aceh, selain Posko di Kantor Telkom, juga disediakan dua layanan di Kantor Balai Penanggulangan Bencana Aceh. Di kantor ini Telkom menyediakan satu line telepon ( 0651- 636063) serta layanan internet untuk kebutuhan wartawan.
Sementara itu di Medan, tim Posko Gempa dibuka di ruang SAS Regional yang dipimpin langsung oleh Manager SAS Erwan H. Bakrie. Posko ini menggunakan telepon nomor 061-4103032. Sedangkan di Kota Padang, Posko menyediakan fastel dengan nomor 0751-40731.
Masyarakat di kawasan itu dapat menikmati layani gratis fasilitas telekomunikasi yang disediakan selama H + 7 ke berbagai kota di Indonesia.
Direktur Telkom Hadir di Banda Aceh
Sementara itu tiga pejabat Telkom melakukan kunjungan ke Aceh pasca gempa bumi yang terjadi Rabu sore (11/4). Tiga pejabat itu masing-masing GM Diva Ya’aro Hulu, GM Inftatel Sumbagut Toni Agusman dan Deputi GM UCSTR-1 Suherman. Ketiganya berkunjung ke Aceh untuk melihat dari dekat kondisi fastel Telkom di sana. ” Alhamdulillah tidak banyak kerusakan dan karyawan dalam kondisi selamat,” jelas ketiganya.