Takengen | Lintas Gayo– Taupiq, Sekda Aceh Tengah menggelar pesta pernikahan anaknya di rumah dinas, Jalan Yossudarso, Takengen. Aktifitas pesta ini telah menutup badan jalan utama Takengen- Isaq ini, protespun bermunculan.
Aksi penutupan jalan sudah berlangsung, Senin (25/5/2015) dan berlanjut sampai hari ini, Selasa (26/5/2015) karena pada hari ini, Taupiq akan menerima kehadiran keluarga mempelai perempuan yang mujele bayi.
Dalam dunia maya, bermunculan status aksi protes itu. Muchlis Gayo, SH, menyebutkan. “ Saya sungguh- sunguh kaget, kok masih ada pejabat daerah tidak mengetahui ada larangan mempergunakan rumah dinas untuk pesta?. lebih kaget lagi, kok jalan protokol/negara ditutup habis !!! NRI negara hukum bukan negara kekuasaan.
Salman ST, anggota DPRK Aceh Tengah juga menyampaikan hal yang hampir senada. “Aneh, mengapa mental pejabat seperti ini. Rumah dinas dipergunakan, jalan ditutup,” sebut Salman.
Banyak juga yang melampiaskan protesnya di dunia maya, demikian dengan Aramiko Ari Tonang. “Apa rakyat tidak membayar pajak jalan, sehingga pejabat seenaknya menutup jalan untuk keperluan pesta,” sebut Aramiko.
Namun ada juga yang pro dengan keadaan ini dan meminta untuk tidak mempersoalkanya. Salman Yoga misalnya, menjawab status Aramiko Aritonang, dia menyebutkan, itu hal yang biasa tidak perlu diributkan. (LG 013)