Cegah Corona Bhayangkari Bersihkan Asrama dan TK

Takengen | Lintasgayo.com–  Berbagai pihak melakukan antisipasi mencegah terkena wabah corona. Tidak ketinggalan dengan Bhayangkari Aceh Tengah. Istri istri polisi ini membersihkan fasilitas sekolah dan asrama tempat mereka tinggal.

Kegiatan yang langsung dipimpin oleh Pj ketua Bhayangkari, Ny Iroy Chairul Ikhsan yang diikuti pengurus dan anggota Bhayangkari, berlangsung di Kampung Kute Ni Reje, Aspol Kecamatan Lut Tawar, Aceh Tengah. Bukan hanya asrama yang mereka bersihkan dengan  melakukan penyemprotan.

Namun secara khusus mereka membersihkan TK Bhayangkari yang ada di kawasan asrama. Sejumlah permaian anak anak yang senantiasa dipergunakan oleh murid TK ini, semua sisi dilakukan penyemprotan.

“Ini bentuk antisipasi kami terhadap keluarga dan sarana pendidikan yang ada di Aspol. Semoga dengan adanya gotong royong membersihkan lingkungan ini, budaya yang sudah dilakukan selama ini akan terus ditingkatkan ke depanya,” sebut Ny. Iroy Chairul Ihsan, Sabtu (21/03/2020) ketika media menanyakan kegiatanya.

“Kita manusia sudah pasti tidak ada yang mau terkena penyakit. Semua manusia berusaha menghindarinya. Apalagi kini adanya wabah, selain kita tetap waspada, apa yang bisa kita lakukan untuk menangkalnya, harus kita upayakan,” sebutnya.(LG 01)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.