Ansyari Munthe : Sudah Saatnya Urang Gayo Berinvestasi di Pasar Modern

Wakil Ketua Ippemata Banda Aceh, Abza Karanesa
Wakil ketua Ippemata, Abza Karanesa

Banda Aceh | Lintas Gayo – Sejumlah mahasiswa dan beberapa tokoh Gayo yang ada di Banda Aceh, Minggu (11/12/2011) tampak hadir memenuhi ruangan kesekretariatan Ikatan pemuda pelajar dan Mahasiswa Aceh Tengah (IPPEMATA) di jalan Adee Utama nomor 7 Lampinueng  Banda Aceh untuk menghadiri acara diskusi yang cukup menarik mengenai “apa itu bursa efek? ‘

Diskusi ini dilakukan untuk merangsang generasi muda Gayo untuk melakukan investasi jangka pangjang, dari sisi ekonomis pasar modal juga sangat menguntungkan.

Ansyari Munthe, SE, M.Si, AK yang menjadi narasumber pada diskusi tersebut mengatakan pasar modal merupakan lahan yang sangat menguntungkan. “Jika kita mampu dan lihai membaca situasi maka kita bisa  menjadi salah satu orang yang kaya mendadak dan sebaliknya jika kita kurang siap membaca keadaan maka kita juga orang yang jatuh miskin dalam keadaan tiba-tiba,” kata Ansyari.

Cash Offiecer Head di Bank BTN cabang Banda Aceh, putra Gayo ini sangat fasih dalam hal pasar modal dan telah menjadi salah satu pelaku pasar modal di Aceh juga menyampaikan bahwasanya berinvestasi di pasar modal merupakan salah satu model investasi modern.

Ansyari Munthe, SE, M.Si, AK

“Kedepan masyarakat Gayo sudah saatnya beralih ivestasi ke pasar modern tidak lagi berinvestasi tanah, emas dan sebagainya,” cetus Ansyari Munthe.

Di akhir paparannya Asyari Munthe menyarankan untuk saat ini langkah yang paling tepat untuk menanamkan investasi saham adalah saham Bank.

Selanjutnya Wakil Ketua Ippemata Banda Aceh, Abza Karanesa yang juga inisiator pertemuan mengatakan kegiatan semacam ini akan terus dilakukan Ippemata setiap akhir pecan. “Untuk bulan  ini kita fokus pada isu ekonomi dulu, kedepan kita akan pikirkan lagi isu apa yang perlu kita angkat dan kita diskusikan bersama,” kata mahasiswa Fakultas Hukum Unsyiah ini.

Dia juga Abza juga menghimbau kepada mahasiswa Gayo Banda Aceh untuk dapat mengikuti secara rutin kegiatan yang positif tersebut.

Seperti banyak diberitakan media, bursa efek telah hadir di bumi Aceh yang berkantor di Leung Bata Banda Aceh. Bursa efek merupakan tempat untuk melakukan transaksi jual beli saham  dari perusahaan atau pun bank. (Waladan Yoga/03)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.