Medan | Lintas Gayo – Keluarga Gayo Sumatera Utara (KGSU) akan menggelar kegiatan Dzikir dan Doa serta Perayaan Tahun Baru Islam 1433 Hijriah. Kegiatan akan dilaksanakan, Minggu (25/12) di Musholla AL-Rasyid, Desa Bandar Khalipah, Kecamatan Percut, Medan. Bertindak sebagai penceramah, DR. H. Abdullah AS. Demikian disampaikan Ketua Umum KGSU, DR. Sukiman UR MSi kepada Wartawan di Medan, Kamis (22/12/2011)
Jelas Sukiman, Kegiatan Dzikir dan Doa merupakan program kerja KGSU untuk meningkatkan iman dan taqwa disamping sebagai upaya meningkatkan silaturrahim antar keluarga besar Gayo yang ada di Medan. Selain kegiatan keagamaan, KGSU juga fokus dalam upaya pembinaan mahasiswa Gayo yang sedang mengikuti proses kuliah diberbagai perguruan tinggi di Medan.
Kegiatan Dzikir dan Doa kali ini merupakan kerjasama antara KGSU dengan Komunitas Kesenian ”Mayang Serungke”. Mayang Serungke adalah komunitas kesenian yang dibina oleh KGSU. Sukiman berharap, seluruh keluarga besar Gayo yang ada di Medan dan mahasiswa dapat meramaikan acara ini.
Kata Sukiman, ratusan mahasiswa asal Gayo (Aceh Tengah dan Bener Meriah) saat ini kuliah di Medan. Keberadaan mereka butuh pengayoman. Untuk itulah, dalam waktu dekat KGSU akan menggelar agenda ”Bulan Kreatifitas Mahasiswa Gayo”. Kegiatan yang akan berlangsung selama 6 bulan itu akan diantaranya menyelenggarakan pelatihan jurnalistik, lomba pidato dalam bahasa Inggris, Daerah (Gayo) dan Arab. Juga akan digelar lomba penulisan artikel/features dan karya sastra.
KGSU untuk kegiatan ”Bulan Kreatifitas Mahasiswa Gayo” akan bekerjasama dengan organsiasi mahasiswa Gayo yang ada di Medan, seperti IMAGA, MKGAT dan lain-lainnya. Beberapa mahasiswa asal Aceh Tengah dan Bener Meriah saat ini ditampung di Asrama Mahasiswa yang berlokasi di Jln Jawa/Gedung Arca, Medan.
(*/03)
.