Ateng- BM : Volume Bantuan 80-20 %

Posko Bantuan Logistik Bencana Gempa Bumi di Lapangan Setdakab Aceh Tengah (Foto. Zan.KG)
Posko Bantuan Logistik Bencana Gempa Bumi di Lapangan Setdakab Aceh Tengah (Foto. Zan.KG)

Takengen | Lintas Gayo – Bantuan untuk korban gempa Aceh Tengah dan Bener Meriah terus berdatangan, baik dari Badan Nasional Penanggulang Bencana (BNPB), kementerian, lembaga, dunia usaha, internasional, lembaga swadaya masyarakat (LSM) serta subangan masyarakat.

Kepala BNPB Syamsul Maarif, telah menetapkan bahwa alokasi distribusi bantuan disalurkan kepada Pemerintah Kabupaten  Aceh Tengah sebesar 80 % sedangkan untuk Kabupaten Bener Meriah sebesar 20% , mengingat dampak dari gempa Gayo tersebut yang menelan koraban jiwa maupun kerusakan infrastrukurt lebih besar di Kabupaten Aceh Tengah di banding Kabupaten Bener meriah.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho, Kamis (11/7/2013) menjelaskan petugas mulai disebar ke titik pengungsian untuk mendistribusikan bantuan, sehingga petugas yang aktif untuk mendatangi warga.

Namun diakuinya, petugas mengalami kesulitan. Pasalnya, tidak sedikit warga yang enggan mengungsi, mereka lebih memilih mendirikan tenda di dekat rumah. Padahal akses menuju lokasi itu sulit, ungkapnya.

Tumpukan bantuan dan Loksi Posko Utama Kabupaten Aceh Tengah di Lapangan Setdakab Aceh Tengah Kamis, 11 Juli 2013 (Foto.Zan.KG)
Tumpukan bantuan dan Loksi Posko Utama Kabupaten Aceh Tengah di Lapangan Setdakab Aceh Tengah Kamis, 11 Juli 2013 (Foto.Zan.KG)

“Kendala mengingat pengungsi banyak yang tidak ada dilokasi titik pengungsian kebanyakan tetap di halaman rumah masing-masing sehingga aksesnya sulit dan merepotkan,” ujar Sutopo. (LG.IB/LG010)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.