Takengen|Lintas Gayo-Panwaslu Aceh Tengah diminta untuk memperkuas kapasitas jajaran oleh Bupati Aceh Tengah, Ir. H. Nasaruddin, MM sebagai pihak yang memiliki peran utama dalam mengawal kesuksesan pemilihan umum di tingkat Kabupaten
“Pemilu yang baik akan sangat ditentukan dengan kuatnya kapasitas Panwaslu”, kata Nasaruddin pada saat beraudiensi, selasa 27/8 di Kantor Bupati setempat
Kapasitas yang dimaksud Nasaruddin dimulai dari kejelian Panwaslu Kabupaten dalam memilih Panwaslu ditingkat Kecamatan hingga ke tingkat Kampung.”tolong cari yang punya idealisme tinggi dan jangan berorientasi politik”, tegasnya
Selain itu, Panwaslu diharapkan oleh Nasaruddin agar bisa menjalankan tugas sesuai dengan ketentuan dan tegas dalam menindak pelanggaran Pemilu yang terjadi
Ketua Panwaslu Aceh Tengah, Maryeni mengakui pihaknya akan berupaya optimal untuk merekrut panwaslu ditingkat bawah yang berkualitas, walaupun waktu untuk itu relatif singkat
“Sangat sulit mengetahui rekam jejak tenaga Panwaslu yang akan dipilih dalam waktu singkat, namun kami akan berusaha yang terbaik”, katanya
Menurut Maryeni setiap berlangsungnya tahapan pemilu selalu saja dihadapkan pada persoalan waktu akibat telatnya pelantikan anggota Panwaslu, sehingga diperlukan langkah-langkah cepat untuk menyesuaikan dengan tahapan Pemilu yang akan dilaksanakan.(TG)
Peu lintaih gayo nyoe hana meu ureng baca pih