Takengen|Lintas Gayo- Hari ini, Kamis (6/3/2014) Aceh Tengah masih diramaikan oleh aksi protes honor K2. Yang namanya tidak masuk dalam daftar pengumuman mengadu ke DPRK, sementara yang lulus, mengadu ke BKPP (kantor BKD).
Yang tidak lulus meminta kepastian tentang nasib mereka yang sudah lama honor mengabdikan diri. Sementara yang lulus meminta pihak BKD untuk melanjutkan proses administrasi, agar mereka cepat mendapatkan NIP. Karena ada yang meminta agar kelulusan itu dibatalkan.
Sementara itu, tim pemantau CPNS yang diketuai Wajadal Muna (ketua komisi A) DPRK Aceh Tengah, bersama sekretaris dan anggotanya “menghadap” ke Bupati Aceh Tengah di pendopo, meminta penjelasan selaku tim pemantau.
Hingga usai shalat Zuhur, mereka yang lulus membubarkan diri setelah mendapat penjelasan dari Rijaluddin kepala BKD, sementara mereka yang tidak lulus masih melakukan dialog dengan DPRK di gedung wakil rakyat. (Iqoni RS)