KNPI Aceh Tengah Gelar Tourment Futsal

Takengen | lintasgayo- DPD KNPI Aceh Tengah akan segera gelar turnamen futsal akhir bulan Mei 2016.

Turnamen itu, demikian yang di tulis dalam brosur yang disebar oleh panitia liga, bertujuan untuk persatuan dan kesatuan pemuda Aceh Tengah-Bener Meriah untuk memperebutkan Piala Bergilir KNPI Cup 2016.

Selain itu, dalam brosur juga terlampir pula jadwal registrasi pendaftaran yang dimulai 11 mei 2016 – 25 Mei 2016, dan jadwal turnamen akan dilaksanakan pada tanggal 26 Mei sampai 3 Mei 2016.

Peserta yang bisa mengambil bagian memeriahkan turnamen ini adalah seluruh pemuda dan Pelajar tingkat SMU sederajat di Aceh Tengah dan Bener Meriah.

Sedangkan, tempat untuk melakukan registrasi ialah Cafe Asa Coffe (lampu merah wariji), Lagank Coffe (kampung Bale), dan Level 72 (Bale Atu).

Sebelumnya, kegiatan ini digagas oleh Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI), khususnya Bidang Seni dan Olah Raga dibawah Pimpinan Yunady Harun Rasyid. Kegiatan akan dilaksanakan oleh unsur pemuda yang tergabung dalam Komunitas Pemuda Pencinta Kopi Gayo (KPPG), dibawah Pimpinan Zinger.

Feri Yanto, Anggota Pengurus KNPI, Bidang Seni dan Olah Raga sekaligus pelaksana kegiatan. Kepada lintasgayo menyampaikan turnamen tersebut sebelumnya sudah lama direncanakan akan digelar, kebetulan beberapa Pemuda dalam yang tergabung di KPPKG juga berniat sama, sehingga demi terlaksananya kegiatan ini, kerja samapun dilakukan.

“pada dasarnya kita sudah jauh hari berencana untuk melaksanakan kegiatan turnamen ini, kebetulan pemuda yang tergabung dalam KPPKG juga berniat sama, sehingga saat saya melakukan koordinasi dengan Ketua saya di Bidang Seni dan Olah Raga juga dengan Ketua Umum DPD KNPI Erwin, St, Mereka mendukung dan meminta untuk KPPKG sebagai pelaksana, disamping penyelenggara kegiatannya adalah KNPI Aceh Tengah, “. Kata Feri Yanto.

Untuk informasi lebih lanjut terkait kegiatan tersebut dapat menghubungi langsung Kontak Person :
1. +6281376767692 ( Zinger )
2. +628276106664 (Maxden).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.