by

Mall Bak Penampungan Air Bersih di Kampung Kepies Dibakar OTK

Redelong| lintasgayo.com – Sebuah bak penampungan sumber Air Bersih Program Pamsimas III Tahun anggaran 2019 Milik kampung Kepies, kecamatan Permata, Kabupaten Bener Meriah di bakar oleh Orang Tak Di Kenal (OTK), Jumat (20/09/2019).

Sekretaris Kampung Kepies, Zakarie kepada Media ini mengatakan mal Bak Penampung Reservoar air bersih program Pamsimas di desa Kepies tahun anggaran 2019 tersebut diperkirakan dibakar sekitar Jam 03.00 wib dini hari tadi pagi.

Zakarie, menerima inpormasi dari warganya yang melintas yang ingin menuju ke kebun, mendengar hal tersebut spontan langsung meniju ke TKP, yang tidak jauh dari kampung yang berjarak sekitar 200 meter.

“Papan yang terbakar itu akan digunakan sebagai mall untuk pembuatan bak, hanya bagian atasnya di cor, padahal sebelumnya sudah di cor bagian bawah dan ditunggu kering oleh pihak kampung secara bergotong royong” Sebut Zakarie kesal.

Zakarie sendiri langsung melaporkan kejadian ini kepada pihak Polsek Permata, dan langsung didatangi oleh Babinkantibmas kampung Kepies, Bripka Aulia, dan berharap untuk mengusut lebih lanjut masalah kejadian ini.

“Sbagai sekertaris dan masyarakat desa Kepies merasa sangat tersinggung dan tidak terima tentang hal tersebut, tidak tau apa maksud dan tujuan terkait dengan pembakaran itu” Ungkap Zakarie. (Putra Mandala/Ihfa)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.