Idap Tumor Ganas, Warga Bener Meriah ini Butuhkan Uluran Tangan para Dermawan

Redelong| Lintasgayo.com – Seorang ibu rumah tangga Irawati (38) kini pasrah dengan kondisi kesehatannya yang kian terpuruk. Ibu dua orang anak ini tak menyangka di vonis penyakit tumor ganas oleh tim dokter di sebelah dada kirinya.

Herman, Suami Irawati ini kepada media ini mengaku awalnya menganggap isterinya hanya mengalami sakit bisul biasa. namun baru diketahui tumor setelah adanya diagnosa dari dokter Rumah Sakit.

Herman saat ini mengaku tak punya uang dan kesulitan atas biaya rawat jalan isteri tercintanya itu karena kini sudah tidak sempat lagi bekerja karena mengurus isterinya.

“Saya tidak punya kebun bang, selama ini kami hanya menumpang menanam cabe di kebun milik tetangga untuk menyambung hidup,” kata Herman dengan terbata-bata pada Jum’at (08/10/21).

Herman bercerita saat ini ia sudah seminggu berada di kota Lhoksemawe.

“Saat ini saya menumpang ditempat keluarga di lhoksemawe untuk menunggu hasil cek darah dari laboratorium,” kata Herman.

Seharusnya, kata warga kampung Hakim Peteri Pintu kecamatan Mesidah ini, dengan kondisi penyakit yang diderita isterinya ini harusnya isterinya dirujuk ke RSUD Zainal Abidin di Banda Aceh untuk penanganan yang lebih lanjut. Namun, karena kondisi biaya yang tidak memungkinkan ia memilih untuk di rujuk ke RSU Cut Mutia Lhoksemawe.

Melalui media ini ia berharap bantuan dan derma dari para dermawan untuk biaya berobat isterinya. Ia bisa dihubungi lewat nomor 082267722188 a.n Herman.

Lintasgayo.com telah meneruskan informasi ini kepada Plt. Bupati Bener Meriah, Dailami, Ketua dan beberapa anggota DPRK Bener Meriah.

“Ya, kita bantu,” kata Ketua DPRK Bener Merah Mhd Saleh menjawab media ini melalui aplikasi Whatssap.

Hal senada juga disampaikan oleh anggota DPRK Bener Meriah dari Partai Nasdem Win Dana dan Yuzmuha Kenawat dari Partai Aceh. Sementara Plt. Bupati Bener Meriah menjawab “InsyaAllah,”. (Ihfa)

Comments are closed.