Atlet Dan Pelatih FPTI Aceh Tengah Isi Line Up Pelatda Aceh

Takengon | lintasgayo.com – Sebanyak 4 atlet dan 1 pelatih Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Aceh Tengah mengisi formasi pemusatan pelatihan daerah (pelatda) di Banda Aceh.

Pemanggilan atlet dan pelatih yang akan berkompetisi di PON Aceh-Sumut 2024 mendatang berdasarkan dari peringkat daerah, hasil kejuaraan tiga tahun terakhir, peluang medali dan talent squotting (keberbakatan).

Berdasarkan surat pemanggilan pengurus provinsi Aceh No. 231/SEK/Prov-Aceh/II/2023, sebanyak 5 atlet seluruh Aceh dan 3 Atlet diantaranya berasal dari salah satu kota penghasil kopi arabica terbaik dipercayakan FPTI Aceh untuk mewakili Tanah Rencong.

Satu pelatih yang dipanggil untuk menjabat assisten pelatih di pemusatan pelatihan daerah bernama Eko Vrianto.

Disusul tiga atlet Aceh Tengah yang juga telah mengikuti pelatda sejak 15 februari : Dani Syahfitra, dengan potensi medali di kelas lead, boulder, combine. Selanjutnya, Surya Gusfian, potensi medali lead, boulder, combine, speed dan Fardhan Bihablillah, potensi medali Speed, Boulder.

Selanjutnya, melalui surat Pengprov FPTI Aceh tertanggal 6 maret 2023, No. 237/SEK/Prov-Aceh/III/2023 dilakukan penambahan atlet berdasarkan surat KONI Aceh No. 280/KONI-ACEH/III/2023 sebanyak tiga atlet dan satu pelatih, satu atlet diantaranya berasal dari FPTI Aceh Tengah, bernama Ikbal Hakim, dengan potensi medali kelas speed dan boulder,

Dengan demikian, sebanyak 4 atlet Aceh Tengah akan mengisi susunan atlet dalam rangka persiapan PON Aceh-Sumut 2024 mendatang.

” Ini salah satu kesempatan emas untuk membanggakan daerah di ajang bergengsi tingkat nasional. Tentunya dengan proses latihan yang extra dan bersungguh-sungguh”, sebut Ketua FPTI Aceh Tengah, Zumara W. Kutarga, Kamis (6/4).

Zumara berharap atletnya mampu bersinergi membanggakan daerah, bersaing secara prestasi yang akan ditempa serta di latih di pelatda Aceh.

” Semoga melalui keringat selama latihan dapat membawa pulang hasil yang baik. Tidak ada keringat yang sia-sia selama kita bersungguh-sungguh dan berdo’a”, Tutupnya. (Iqoni RS/LG010)