Redelong| Anggota DPRK Bener Meriah diminta untuk tidak takut melakukan Uji Swab sekembalinya dari melaksanakan Bimbingan Teknis yang berlangsung di Medan Sumatera Utara.
Hal ini disampaikan Khairudin, Direktur LSM Cempege Institut menanggapi Abubakar, anggota DPRK Bener Meriah dari partai NasDem.
“Sebagai wakil rakyat, harus memberi contoh yang baik dulu bagi rakyat, setelah itu rakyat akan percaya, begitu juga nanti DPRK juga bisa mendesak kepada pejabat termasuk Bupati yang sering pulang pergi keluar kota untuk wajib ikut swab,” kata Khairudin melalui rilisnya Sabtu (19/09/20).
Khairudin juga mempertegas bahwa anjuran untuk melakukan uji Swab tidak hanya di tujukan kepada anggota Dewan saja. Namun juga kepada pimpinan beserta staf dari lingkungan sekretariat DPRK.
“Saya menyarankan tidak hanya kepada anggota DPRK saja, tapi kepada Ketua, Wakil Ketua, Anggota DPRK dan seluruh staf DPRK yang ikut acara bimtek ke Medan, bagi anggota DPRK yang tidak ikut tidak perlu risih, ini hanya kewajiban publik untuk mengingatkan wakil rakyatnya,” tegasnya.
Selain itu, perawat pemegang sertifikat kompetensi dari Majelis Tenaga Kesehatan ini meminta DPRK mengawasi pejabat yang keluar masuk zona merah untuk dilakukan Swab. “DPRK bisa mengawasi dan mendorong ini,” katanya.
Saat ini, sambungnya, Rakyat Bener Meriah sedang melihat dan menunggu wakil rakyat bekerjasama dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 melalui uji swab bagi rombangan DPRK yang ikut bimtek ke Medan. (LG04/Red)
Comments are closed.