Takengon | Lintas Gayo – Dua pasangan kandidat Calon Gubernur dan Wakil Gubernur (Cagub/Cawagub) Aceh dipastikan hadir untuk menyaksikan putaran final even pacuan kuda tradisional Gayo di Gelengang (lapangan-red) H Muhammad Hasan Gayo Pegasing Aceh Tengah, hari ini Minggu (26/2/2012).
Setelah sebelumnya diberitakan cagub/cawagub yang diusung Partai Aceh, Dr Zaini Abdullah dan Muzakir Manaf dinyatakan hadir oleh ketua panitia even dalam memeriahkan Hari Jadi Kota Takengon ke-435, Drs Yurmiza Putra, pagi ini cabup/cawabup lainnya, Irwandi Yusuf dan Muhyan Yunan dipastikan juga hadir bersama masyarakat Gayo menyaksikan even tersebut.
Informasi kehadiran Irwandi/Muhyan diterima Lintas Gayo dari Ketua Tim Pemenangan wilayah Aceh Tengah untuk pasangan tersebut, Ibnu Sakdan alias Sapu Arang dan diamini oleh Ketua Tim untuk wilayah Bener Meriah, Ramdana alias Gesing.
“Benar, Irwandi dan Muhyan akan hadir di Belang Bebangka menyaksikan final pacuan kuda dan saat ini sudah berangkat dari Bireuen,” kata Sapu Arang saat dihubungi melalui telepon selularnya, Minggu (26/2) pagi.
Hal ini juga dibenarkan oleh Gesing yang mengaku sedang menunggu rombongan Irwandi/Muhyan di km 40 jalan Gayo, Bireuen Takengon.
‘Kami sedang menunggu rombongan Irwandi dan Muhyan di Km 40, dan sesaat lagi akan tiba disini serta langsung menuju Belang Bebangka,” kata Ramdana juga melalui telepon selularnya.
Dari informasi yang dikumpulkan Lintas Gayo, diputaran final ini sebanyak 40 ekor kuda akan berlaga di 10 kategori pertandingan yang memperebutkan hadiah uang sebanyak Rp. 164.500.000 dan dipastikan akan terjadi ledakan pengunjung. Selain karena sudah menjadi tradisi jika diakhir even akan sangat ramai, juga adanya kemungkinan pengerahan massa dari kedua kubu Cagub/Cawagub Aceh yang bertarung di Pilkada 2012 tersebut.
Sementara untuk siapa yang akan menutup acara tersebut secara resmi, Lintas Gayo belum memperoleh informasi pasti, apakah Bupati Aceh Tengah, Ir H Nasaruddin MM atau oleh pejabat penting lainnya dijajaran Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah.
Sekretaris panitia pelaksana even tersebut, Drs. Ishak yang dihubungi Lintas Gayo juga membenarkan adanya kabar hadirnya kedua cagub/cawagub tersebut namun dia mengaku belum mengetahui persis siapa yang akan menutup secara resmi even tersebut. (Windjanur/Red.03)
.